Kantor BPN Babar Ikut Digeledah Kejari

Kantor BPN Babar Ikut Digeledah Kejari

Tim Kejari Babar melakukan penggeledahan BPN.--

BABELPOS.ID, MUNTOK - Selain menggeledah Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu, Tenaga Kerja dan Transmigrasi (DPM Nakertrans) Bangka Barat, waktu yang sama Kamis (22/9/22), Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Bangka Barat, juga menggeledah Kantor Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Kabupaten Bangka Barat.

BACA JUGA:Kejari Babar Usut Dugaan Korupsi Lahan Transmigrasi di Jebus, Beberapa Pihak Telah Dipanggil

Kasi Intel Kejari Babar, Mario Nicolas memgatakan penggeledahan dilakukan guna melengkapi alat bukti terkait dugaan tindak pidana korupsi sertifikat tanah transmigran di Kecamatan Jebus.

BACA JUGA:Kejaksaan Geledah Dinas PM Nakertrans Babar, Terkait Sertifikat Tanah Transmigran

"Iya kita menggeledah didua instansi. Ini untuk melengkapi dan mengumpulkam alat bukti terkait dugaaan tindak pidana korupsi pada sertifikat transmigran di Jebus," ucap Mario disela-sela penggeledahan, di Kantor ATR/BPN Kabupaten Bangka Barat. (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: