Dikpol dan Sekolah Saksi Hingga Tingkat Kecamatan, BSN PG Babel Kawal Kemenangan Pemilu 2024

Dikpol dan Sekolah Saksi Hingga Tingkat Kecamatan, BSN PG Babel Kawal Kemenangan Pemilu 2024

Dikpol BSN Partai Golkar Babel di Hotel Santika.--

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Badan Saksi Nasional Partai Golkar (BSN PG) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) menggelar kegiatan Pendidikan Politik (Dikpol) dan Sekolah Saksi angkatan I tahun 2022 di Hotel Santika pada Jumat, 16 Desember 2022.

Dalam sambutan, Kepala BSN PG Babel Prima Kurnia mengatakan bahwa kegiatan dilakukan dalam upaya meningkatkan kualitas para kader saksi dalam melakukan tugasnya.

"Hari ini kita gelar kegiatan Dikpol dan Sekolah Saksi Partai Golkar angkatan 1 tahun 2022 yang diikuti peserta dari pengurus BSN tingkat Kabupaten dan tingkat kecamatan di tiga Kabupaten, diantaranya Kabupaten Bangka Barat, Bangka Tengah dan Bangka Selatan," katanya.

Prima berharap kegiatan ini dapat menjalankan tugas dan fungsi BSN dalam memenangkan Partai Golkar pada pemilu 2024 mendatang.

BACA JUGA:Menangkan Pemilu 2024, DPD Partai Golkar Pangkalpinang Gelar Pendidikan Politik Kader

BACA JUGA:Sekjen DPP Partai Golkar Buka Rakernas II MPO, Ini Rekomendasi MPO Babel

Sementara itu, Seketaris DPD Partai Golkar Babel, Eddy Iskandar menjelaskan dalam paparannya bahwa BSN merupakan komponen yang paling penting dalam memenangkan Partai Golkar pada pemilu 2024 nanti dan BSN adalah sebuah organ baru untuk memenangkan Partai Golkar.

"Dalam memenangkan Pemilu yang kita lakukan itu menyiapkan serangan udara dan serangan darat dan pasukan darat ini adalah BSN guna menjaga suara Golkar di setiap TPS nanti," katanya.

BACA JUGA:Gelar pendidikan BSNPG, Ini Target Golkar Babel di Pemilu 2024

BACA JUGA:Politisi Golkar Minta Pemprov Babel Segera Perbaiki Jalan Simpang Perlang - Lubuk Besar yang Rusak

Eddy Iskandar menegaskan bahwa BSN ini merupakan ujung tombak Partai Golkar pada pemilu 2024.

"Kesempatan untuk memenangkan Pemilu tahun 2024. Dan BSN ini paradigma baru dalam organisasi Partai Golkar dengan membentuk badan saksi seluruh tingkat di seluruh Indonesia. Dan BSN harus selalu melakukan pertemuan dan pelatihan serta penyamaan persepsi agar partai Golkar menang dan rakyat sejahtera," ungkapnya.

BACA JUGA:Politisi Golkar Bangka Soroti Soal DBD, Minta Pemda Lakukan Hal Ini!

BACA JUGA:Politisi Golkar Beberkan Penyelesaian Persoalan Tenaga Honorer di Indonesia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: