Lapas Pangkalpinang Hadirkan IPWL Wado Health Care Babel Foundation
50 Warga Binaan Lapas Pangkalpinang Mengikuti bimbingan dan rehabilitasi adiksi berbasis masyarakat --
Pada kesempatan yang sama, Pembina IPWL Wado Health Care Babel Foundation, Miwartono, mengucapkan terima kasih kepada Lapas Pangkalpinang yang telah peduli dan mengundang mereka secara langsung untuk audensi dengan warga binaan.
“Terima kasih kepada Lapas Pangkalpinang, khususnya bidang pembinaan, karena kegiatan ini tidak bisa dikerjakan sendiri, tapi harus dikerjakan bersama stakeholder,” ucapnya.
BACA JUGA:Warga Babel Puji Kerja Nyata Rudianto Tjen
Di akhir kegiatan Miwartono memberikan motivasi kepada warga binaan agar menjadi manusia yang seutuhnya, menyadari kesalahan, bisa memperbaiki diri, dan tidak lagi mengulangi pidana.
“Kita harus mandiri dan meningkatkan taraf hidup dengan memiliki pekerjaan ataupun keterampilan sehingga bisa memenuhi kebutuhan diri sendiri dan keluarga,” pesannya.
IPWL Wado Health Care Babel Foundation sendiri merupakan salah satu lembaga swadaya dengan rehabilitasi adiksi berbasis masyarakat di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung untuk membantu para warga binaan sehat secara fisik, emosi, pikiran, dan spiritual.
BACA JUGA:Tipikor Dirut dan Dir Ops PT PT BBI, Komisaris Akui Terima Duit 'Gaji'?
Selain itu, IPWL Wado Health Care Babel Foundation juga akan mensosialisasikan dan menyalurkan bantuan asistensi sosial berupa bantuan kerja, pelatihan keterampilan, maupun modal usaha yang pelaksanaannya berdasarkan asesmen kebutuhan kepada masing-masing warga binaan.
Sebagai penutup, dilakukan asesmen singkat kepada warga binaan, sehingga di pertemuan berikutnya dapat dilakukan asesmen lanjutan untuk penentuan program bantuan yang tepat untuk masing-masing peserta yang mengikuti kegiatan.(pas)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: