Dukung Program Adiwiyata, Karang Taruna Bangka Bagikan 10.000 Bibit Ikan di Sekolah

Dukung Program Adiwiyata, Karang Taruna Bangka Bagikan 10.000 Bibit Ikan di Sekolah

Ujang Suprianto --Ist

BABELPOS.ID, SUNGAILIAT - Karang Taruna Bangka, membagikan 10.000 ekor bibit ikan Nila ke sejumlah lembaga sekolah tingkat SD dan SMP guna mendukung program Sekolah Adiwiyata.

Ketua Karang Taruna Kabupaten Bangka, Ujang Suprianto mengatakan, 10.000 ekor bibit ikan nila yang disumbangkan di sekolah formal tingkat SD dan SMP, bentuk komitmen Karang Taruna dalam mendukung program pemerintah mewujudkan Sekolah Adiwiyata.

BACA JUGA:Soal PJ Bupati Bangka, Karang Taruna Ingatkan 5 Poin Ini

BACA JUGA:BBKT 2023, Karang Taruna Bangka Tebar Penghargaan

Sekolah Adiwiyata adalah sekolah yang peduli lingkungan yang sehat, bersih serta lingkungan yang indah. Dengan adanya program Adiwiyata diharapkan seluruh masyarakat di sekitar sekolah dapat menyadari bahwa lingkungan yang hijau adalah lingkungan yang sehat bagi kesehatan tubuh.

"Melalui bantuan benih ikan itu juga, kami memberikan edukasi pada siswa di sekolah dengan memperkenalkan dunia "Aquatic" atau budidaya perikanan secara mikro sehingga mampu membantu menumbuhkan semangat dan karakter generasi muda sejak dini, diketahui lembaha sekolah atau dunia pendidikan merupakan cikal bakal pembentukan karakter anak bangsa yang berkualitas," jelas Ujang, Rabu (11/10).

BACA JUGA:Karang Taruna Bangka Ajari Pemuda Budidaya dan Bikin Pakan Ikan

BACA JUGA:Lewat Pelatihan Komputer, Karang Taruna Bangka Ciptakan Pemuda Entrepreneur

Bantuan puluhan ribu benih ikan nila itu kata Ujang, menjadi sarana promosi edukatif bagi sekolah terhadap pusat budidaya perikanan air tawar Teaching Farm Aquatic Karang Taruna Eco Garden yang berlokasi di Kelekak Bantun Desa Pagarawan Kecamatan Merawang Kabupaten Bangka.

"Saya berharap dari kegiatan penyebaran bibit ikan nila ini sebagai wujud mendukung program ketahanan pangan lokal berbasis perikanan air tawar," katanya.(*)

BACA JUGA:Bupati Mulkan Pembina Karang Taruna Terbaik Nasional, Dapat Penghargaan Ini dari Kemensos RI

BACA JUGA:Buka Jambore Karang Taruna Bangka, Bupati Mulkan Pesan Begini

BACA JUGA:Lantik Pengurus Karang Taruna Kecamatan, Bupati Mulkan Minta Membina Pemuda

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: