Kolesterol Naik Setelah Idul Adha, Turunkan Secara Alami dengan 5 Buah Ini
Alpukat -Jal-
BABELPOS.ID - Usai lebaran Idul Adha banyak orang mengeluhkan tengkuk yang berat, badan kebas atau pusing. Tanda-tanda kolesterol naik itu biasanya disebabkan efek konsumsi daging berlebihan saat Idul Adha.
Berbagai olahan berbahan daging sapi atau kambing yang melimpah saat Idul Adha memang menggoda. Akibatnya orang sering kalap hingga menikmatinya berlebihan.
Akibatnya kolesterol dan lemak dalam darah pun meningkat yang jika dibiarkan bisa berakibat pada serangan jantung, stroke dan lainnya.
BACA JUGA:Buat Penderita Diabtes, Ini 5 Makanan Untuk Mengontrol Gula Darah Anda
Selain obat-obatan penurun kolesterol yang tersedia, sebenarnya kamu bisa menurunkan kolesterol dengan cara alami dengan mengonsumsi buah-buahan.
Setidaknya ada 5 buah yang bisa kamu pilih untuk menurunkan kolesterol secara alami. Buah-buah ini tersedia di sekitar Anda.
BACA JUGA:Waspada! Mager Lebih 6 Jam Sehari Menurunkan Kualitas Otot Anda
Buah apa saja?
1. Jeruk
Jeruk merupakan salah satu buah penurun kolesterol.
Penelitian menunjukkan, minum jus jeruk bisa mengurangi beberapa faktor risiko penyakit jantung, seperti tekanan darah dan kolesterol tinggi.
Sebagai contoh, sebuah penelitian pernah melibatkan 129 orang.
Mereka diminta untuk mengonsumsi es jeruk dalam jangka waktu yang lama.
Hasilnya, kadar kolesterol "jahat" atau LDL menurun secara drastis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: