Awal Tahun, Wakil Rakyat Basel Sudah Sibuk DL

Awal Tahun, Wakil Rakyat Basel Sudah Sibuk DL

Sidang Paripurna DPRD Basel beberapa waktu lalu.--(Ilham)

BABELPOS.ID, TOBOALI - Baru pekan kedua Januari 2024, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bangka Selatan (Basel) sudah sibuk melakukan perjalanan Dinas Luar (DL).

Berdasarkan jadwal, para wakil rakyat Basel mulai 3 Januari 2024 melakukan kegiatan Kunjungan kerja. Dari jadwal tersebut ternyata, hanya pada 27 Januari para anggota dewan terhormat melaksanakan kegiatan paripurna, hari jadi Kabupaten Bangka Selatan.

Berdasarkan data yang diperoleh yakni badan -badan melakukan 10 kali kunjungan kerja (kunker), komisi 14 kali kunker, Komisi/Bamus 1 kali, Pansus 1 kali, Bamus 1 kali, dan Paripurna 1 kali.

Dari data di atas menunjukkan satu bulan penuh 25 anggota DPRD Basel melakukan kegiatan DL.

BACA JUGA:Kritik Anggota DPRD Basel Terkait Program Penataan Kota : Tanpa Perencanaan Matang

BACA JUGA:Polemik Tugu Bola CSR BSB, Ini Kata Wendy DPRD Basel

Sekretaris Dewan DPRD Basel Mulyono membenarkan, dari jadwal tersebut memang hanya pada tanggal 27 Januari para anggota Dewan melaksanakan paripurna.

"Kalau melihat jadwal tersebut selama satu bulan ini memang terlihat biasa lah, tetapi sebagian anggota dewan tidak melaksanakan DL apabila bertepatan dengan kegiatan partai masing - masing dewan," pungkasnya. (*)

BACA JUGA:Ketua Komisi III DPRD Basel Ingatkan Kontraktor Proyek: Selesaikan Tepat Waktu, Terakhir 27 Desember!

BACA JUGA:Rapat Paripurna DPRD Basel, Ini Prioritas Pembangunan Tahun 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: