DLH Basel Pangkas Dahan Pohon Sepanjang Jalan Toboali
Pemangkasan dahan pohon di jalan kota Toboali.--Ilham
BABELPOS.ID, TOBOALI - Demi memberikan rasa nyaman bagi pengendara kendaraan yang melintasi jalan Toboali Kabupaten Bangka Selatan (Basel), Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Basel memangkas dahan dahan pohon yang menjuntai ke bahu jalan.
Kepala Dinas DLH Basel Hefi Nuranda mengatakan, pemangkasan pada dahan pohon di sekitar Kota Toboali untuk mengoptimalkan penataan sekaligus menjaga keselamatan dan keamanan bagi warga terutama pengguna jalan umum.
"Dikarenakan dahan pohon di tepi jalan telah menjuntai ke badan jalan yang dikhawatirkan dahan tesebut patah atau tumbang akibat daun terlalu rimbun yang dapat membahayakan pengguna jalan yang sedang melintas," ungkapnya, Jum'at (07/07).
BACA JUGA:Gelar Workshop Lingkungan Hidup, DLH Ajak Kurangi Sampah
Dikatakan Hefi, dalam beberapa bulan ini lokasi pemangkasan pohon di jalan-jalan utama kota Toboali, seperti di jalan Sudirman, teladan dan jalan jalur dua perkantoran Pemkab Basel.
"Penataan ini agar pohon peneduh jalan lebih rapi dan indah dipandang, selain itu masih ada juga kendala pada sarana dan prasarana terutama di mobil crane, selama ini kami dibantu oleh Dinas Perhubungan Basel," terangnya.
BACA JUGA:Bentuk Dukungan Program Bank Sampah, Adhiyaksa Darmakarini Kunjungi DLH Basel
"Pemangkasan pohon ini juga harus bergantian dalam pemakaian mobil crane, sehingga kami lakukan secara bertahap tidak bisa sekaligus," tambah Hefi.
Dalam pemangkasan dahan pohon kali ini DLH Basel memangkas kurang lebih 1000 dahan.
"Kita harus pandai mengatur pemangkasan pohon ini mengingat banyaknya pohon yang sudah layak di pangkas," tuturnya.
BACA JUGA:Melalui Bank Sampah, DLH Basel Sudah Beli 300 Kg Sampah dari Masyarakat
Hefi turut menghimbau kepada masyarakat agar jangan meracun atau mengupas kulit pohon, karena jika pohon mati bukan hanya menyulitkan saat pemangkasan dan penebangan tetapi juga sangat membahayakan masyarakat sekitar dan pengguna jalan.
"Dan kepada pihak-pihak yang mengajukan permohonan pemangkasan pohon untuk bersabar, karena alat yang dimiliki DLH masih terbatas," pungkasnya. (*)
BACA JUGA:Menumbuhkan Kesadaran Terhadap Sampah, DLH Basel Sosialisasi ke Pelajar
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: