6 Pemancing di Laut Sebagin Disapu Gelombang, 1 Tewas, 1 Hilang

6 Pemancing di Laut Sebagin Disapu Gelombang, 1 Tewas, 1 Hilang

Evakuasi korban yang ditemukan meninggal dunia. --Foto: ist

BABELPOS.ID, TOBOALI - Enam orang yang sedang memancing di bebatuan perairan Sebagin, Kecamatan Simpang Rimba, Kabupaten Bangka Selatan (Basel) terseret gelombang besar, pada Sabtu petang (08/11). 

Dari enam pemancing tersebut, salah satunya dikabarkan meninggal dunia, sedangkan empat orang berhasil selamat dan satu orang masih dalam pencarian.

Dari sumber informasi yang didapatkan, bahwa korban yang meninggal dunia merupakan warga Trans Simpang Rimba berinisial JK.

Kronologi bermula ketika itu enam orang orang ini sedang memancing di bebatuan perairan Sebagin. Lalu, air pasang ditambah arus kencang menghantam keenam pemancing saat hendak pindah ke batu lainnya. Dikabarkan ketinggian air sudah mencapai leher.

Akibatnya, enam nelayan berupaya menyelamatkan diri dan empat selamat, satu masih dalam pencarian dan satunya lagi sudah  meninggal dunia saat ditemukan. 

Kapolsek Simba Iptu Mardian Syafrizal dikonfirmasi menyebut, saat ini personel Polsek Simpang Rimba sedang meluncur ke TKP.

"Iya, personel kita sekarang sedang meluncur ke lokasi," sebutnya. 

Sementara itu, Camat Simba Nurmansyah mengaku ia juga sedang menuju ke TKP tersebut.

"Memang benar, ada enam pemancing yang terseret ombak besar. Empat berhasil selamat, satu orang meninggal dunia dan satunya lagi masih dalam pencarian," tandasnya.

"Nanti, kita sampaikan perkembangannya, karena saat ini masih menunggu hasil dari TKP dan kronologi beserta datanya," tambahnya.

BACA JUGA:Saling Tantang Berkelahi Lewat WhatsApp, Pemuda di Lampur Meregang Nyawa

BACA JUGA:315 Hektar Kawasan Hutan Lubuk Dirambah, Kerugian 12,9 Triliun

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber: