HUT Pertama, Paguyuban Pasundan Babel Gelar Turnamen Gaple

HUT Pertama, Paguyuban Pasundan Babel Gelar Turnamen Gaple

Pj Wali Kota Budi Utama membuka turnamen gaple HUT Pertama Paguyuban Sunda Babel.--Foto Lia

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Pasundan Cup Turnamen Gaple menjadi salah satu rangkaian Sunda Fest 2024 yang digelar oleh Paguyuban Pasundan Bangka Belitung. Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Penjabat (Pj) Walikota Pangkalpinang, Budi Utama, Minggu (13/10/2024) malam di Warung Jum Kopi Lontong Pancur Kecamatan Pangkalbalam.

Dalam sambutannya Budi Utama menyampaikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan ini. "Ini bagus untuk terus memperkuat jalinan silaturahmi khususnya antar sesama masyarakat Paguyuban Pasundan yang ada di Provinsi Bangka Belitung."

“Melalui turnamen ini juga akan menjadi motivasi untuk kebangkitan bagi warga masyarakat perantauan Sunda yang ada di Bangka Belitung. Karena saya dapat istri orang Sunda Majalengka Jawa Barat,” ujar Budi.

BACA JUGA:Paguyuban Pasundan Pangkalpinang Dikukuhkan, Rawat Keberanekaragaman Budaya

BACA JUGA:Kesenian Debus dan Jaipong Paguyuban Sunda Siap Meriahkan HUT Prov Kep Babel ke-23

Ia juga berharap masyarakat Sunda yang tergabung dalam organisasi Paguyuban Pasundan Bangka Belitung dapat terus bersatu selalu kompak untuk memperkuat ikatan persaudaraan dengan sesama perantau maupun dengan masyarakat universal lainnya. 

“Kalau ada masalah, maka bersikaplah terbuka di dalam wadah organisasi ini, agar eksistensi Paguyuban Pasundan terus terjaga khususnya di Kota Pangkalpinang Pangkal Kemenangan,” ajak Budi didampingi sang istri Yuniar Putia Rahma.

Ketua Paguyuban Pasunda Bangka Belitung, Taufik Hidayat menjelaskan bahwa turnamen gaple ini merupakan salah satu kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka memeriahkan peringatan 1 tahun terbentuknya organisasi Paguyuban Pasundan Bangka Belitung yang akan jatuh pada 26 Oktober 2024 mendatang.

BACA JUGA:Kehadiran Paguyuban Pasundan Memperkaya Keragaman Budaya di Kep. Babel

BACA JUGA:Ikatan Keluarga Madura Bagikan 12.500 Tusuk Sate Gratis Meriahkan HUT 265 PGK

Selain turnamen gaple, serangkaian acara lainnya yang juga akan turut memeriahkan momentum ini, seperti bazar, colour run jalan sehat dan masih banyak lagi. Semua acara ini dipersembahkan tidak hanya bagi warga Paguyuban Pasundan tetapi juga seluruh masyarakat yang ada di Babel.

“Tujuan dari kegiatan ini adalah agar kita bahagia dan membahagiakan semua orang. Sehingga melalui momentum ini juga diharapkan dapat semakin memantik semangat kebersamaan dalam memperkuat eksistensi organisasi,” harapnya.

BACA JUGA:Wali Kota Diminta Jadi Pembina Keluarga Madura

BACA JUGA:Rudianto Tjen Ajak Pemuda Batak Bersatu Babel Sinergi Bangun Kemajuan Daerah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: