Sertijab Kakanwil Kemenag Babel Masmuni Mahatma, Siapkan Program Kerja Prioritas

Sertijab Kakanwil Kemenag Babel Masmuni Mahatma, Siapkan Program Kerja Prioritas

--

Yakni akan lebih banyak turun ke lapangan seperti KUA dan pusat-pusat layanan keumataan lainnya dalam rangka menghadirkan fungsi dan tugas pokok Kementerian Agama Bangka Belitung lebih realistis di tengah-tengah kehidupan umat beragama dan masyarakat.

BACA JUGA:BSI Mobile Ujung Tombak untuk Tingkatkan Penetrasi Digital & Layanan Keuangan Terintegrasi

BACA JUGA:Perayaan HUT ke-48 PT Timah, UMKM di Bangka Barat Ikut Ketiban Berkah

”Nanti akan ada yang namanya NAMALUH yakni Gerakan Natak Bersama Penghulu dan Penyuluh.

Insya Allah program ini akan segera ditindak lanjuti bersama. 

karena ini untuk menghadirkan Kemenag lebih dekat kepada umat di daerah, dan ini juga akan menjadi salah satu program prioritas ke depan,” ujar pria kelahiran Sumenep 8 September 1976 tersebut.

 Selain itu, ia mengakui bertekad untuk mencoba menghadirkan MAN di Bangka Selatan dan Belitung Timur.

Tentunya mesti terus dikoordinasikan dengan pemerintah pusat, dan menjajaki kemitraan srategis dengan pemerintah daerah di Bangka Belitung.

“Ini sangat penting untuk memacu dan memicu percepatan kesetaraan kependidikan bagi umat, terutama di daerah seperti Bangka Selatan dan Belitung Timur,” tambahnya.

BACA JUGA:Tim Kelambit Tangkap Pelaku Pencurian Kamera Rp30 juta

 Ia juga menyampaikan pesan kepada seluruh jajaran di lingkungan Kementerian Agama se- Provinsi Bangka Belitung untuk bersama-sama dengan ketulusan untuk berkhidmat lebih baik lagi, sehingga Kementerian Agama tetap akan selalu menjadi kementerian teladan di tengah umat bangsa dan negara serta mendapatkan keberkahan di hadapan Allah Swt.

BACA JUGA:Hindari Makan Keripik dengan Saus, Ini Dampaknya

Plt. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Bangka Belitung, H.Firmantasi juga mengucapkan terimakasih atas dukungan dari seluruh jajaran pegawai maupun honorer yang ada di lingkungan Kemenag Babel, karena selama 6 bulan bertugas di sebagai Plt. Kanwil Kemenag Babel sudah banyak pelajaran dan ilmu yang telah didapat.

BACA JUGA:Tim Kelambit Tangkap Pelaku Pencurian Kamera Rp30 juta

”Atas segela kesalahan saya selama bertugas mohon dimaafkan, dan khususnya kepada Pak Kakanwil Kemenag Babel yang baru saya ucapkan selamat, semoga selalu sehat dan kuat, tetap konsen sesuai tugas pokok dan fungsinya demi sukses bersama,” ajak Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pangkalpinang ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: