Desa Batu Beriga Jadi Salah Satu Lokasi Pembangunan Sumur Bor PT Timah Tbk Bersama Kostrad

Desa Batu Beriga Jadi Salah Satu Lokasi Pembangunan Sumur Bor PT Timah Tbk Bersama Kostrad

Bantuan 20 Sumur Bor ini kolaborasi PT Timah Tbk dalam mendukung program TNI AD Manunggal Air untuk memenuhi kebutuhan air bersih bagi masyarakat--

"Karena hasil dari data yang kita dapatkan dari Kemenkes air bersih baru terpenuhi sangat kecil masih dibawah 15 persen, oleh karena itu menginisiasi progam air bersih dalam rangka membuka mata rantai kehidupan sehingga bisa menangani stunting, ketahan pangan, dan pola hidup air bersih. Karena kita hidup berawal dari air," katanya. 

BACA JUGA:Refleksi Akhir Tahun, Menteri Yasonna: Evaluasi dan Identifikasi Peluang Mendatang

Ia menyebutkan, Kostrad TNI AD bekerja sama dengan PT Timah Tbk untuk memberikan manfaat bagi masyarakat terutama dalam memenuhi kebutuhan air bersih. 

"Bantuan air bersih ini di Bangka Belitung ada 20 titik dan ini kerja sama Kostrad TNI AD dengan PT Timah Tbk. Ini merupakan kegiatan unggulan TNI AD TNI AD, yakni Manunggal Air, karena ada Manunggal Kesehatan dan Manunggal Membangun Desa," ucapnya. 

"Sampai saat ini Kostrad sudah mengerjakan sebanyak 861 titik air bersih di seluruh Indonesia. Dan ini akan terus mengembangkan untuk memenuhi kebutuhan air bersih," ucapnya. 

BACA JUGA:9 TIPS MERAWAT MOTOR MATIC AGAR SELALU PRIMA

"Harapannya dengan adanya air bersih ini menciptakan sumber kehidupan, menciptakan keberlangsungan manusia sebagai mahluk hidup dan mendorong pola hidup sehat dan ketahanan pangan dan pengairan sawah," sambungnya. 

Sementara itu, Pj Gubernur Bangka Belitung Safrizal mengungkapkan, program air bersih adalah progam utama pemerintah, karena kebutuhan air bersih merupakan keperluan hakiki manusia.

BACA JUGA:TPID Belitung Tempuh Berbagai Sinergi untuk Tekan Inflasi Tanjungpandan

Ia menyebutkan, standar pelayanan minimal pekerjaan umum salah satunya ialah pemenuhan air bagi masyarakat sekurang-kurangnya 60 liter per orang dan saat ini masih belum tercapai. Apalagi masih banyak tantangan pemenuhan air bersih bagi masyarakat. 

"Oleh karenanya program ini menjadi secercah oase dalam padang pasir yang kering sungguh menyegarkan. Bantuan dari program TNI AD sunggu luar biasa semoga nanti ada lagi di titik lainnya," ungkapnya.

Senada Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman mengapresiasi bantuan sumber air dari Kostrad bagi masyarakat di wilayah mereka. Ia berharap jumlah ini akan bertambah di wilayah lainnya. 

BACA JUGA:PT Timah Tbk Bantu Ringankan Biaya Pengobatan Kenzio, Balita di Bangka Barat yang Alami Jantung Bocor

"Terima kasih kepada Kostrad yang sudah memberikan bantuan ini. Karena ini  kami dambakan masyarakat membutuhkan air bersih. Hal-hal ini berdampak pada kesehatan masyarakat," ucapnya. 

Kepala Desa Beriga Gani mengatakan, air masyarakat di daerah mereka ada dua jenis yakni air bersih dan air kemerahan karena tekstur tanah. Sehingga selama ini sebagai masyarakat masih memanfaatkan air kemerahan ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: