Hutan Kota Jadi Kawasan Car Free Day Minggu, Siapkan Juga Kawasan Car Free Day Night

Hutan Kota Jadi Kawasan Car Free Day Minggu, Siapkan Juga Kawasan Car Free Day Night

PJ Bupati Haris olahraga bersama jajaran Pemkab saat Car Free Day perdana.--Yudi

BABELPOS.ID, SUNGAILIAT - Pemerintah Kabupaten Bangka melalui Dinas Perhubungan menjadikan jalan sekitar Hutan Kota Sungailiat sebagai kawasan Car Free Day (CFD) setiap pagi Minggu pukul 06.00 sampai 10.00.

Kawasan Car Free Day Kota Sungailiat itu dicanangkan oleh Pj Bupati Bangka M Haris Minggu pagi (19/11/2023). Kegiatan diisi dengan olahraga bersama dan kegiatan seni.

Pj Bupati M Haris mengatakan hari bebas kendaraan ini menjadi pertama kalinya dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Bangka. Dipilihnya kawasan hutan kota karena selama ini masyarakat sudah memanfaatkannya untuk olahraga.

BACA JUGA:PLN Babel Sukseskan Program BPBL Gratis untuk 1000 Rumah

BACA JUGA:TPPS Bangka Turun ke Desa Lokus Intervensi Stunting

"Kita beri mereka yang berolahraga di ruas jalan ini semata mata untuk memberikan kenyamanan dan keamanan serta bebas dari polusi asap kendaraan," ujar Haris.

"Sepanjang ruas jalan ini sangat ramai, apalagi di pagi Minggu, sehingga kita mencoba untuk tidak ada motor dan mobil."

"Kita coba dulu tidak ada kendaraan mobil dan motor selama 4 jam, untuk teman teman komunitas sepeda, komunitas olahraga, komunitas seni, UMKM, maupun masyarakat yang ingin berjualan sepanjang ruas jalan ini kita silakan, tetapi harus diatur dengan rapi dan mari kita semarakkan car free day ini," tambahnya.

BACA JUGA:Akhir 2023, Semua Layanan Kesehatan Kabupaten Ditarget Akreditasi Paripurna

BACA JUGA:Sekolah Kebangsaan Tular Nalar & Mafindo Babel Bekali Pemilih Penginderaan Hoaks

Haris meminta agar kegiatan ini terus berlanjut. Rencananya Pemkab Bangka juga akan menyiapkan ruas jalan untuk car free day night yang dapat dilakukan Jumat malam Sabtu atau Sabtu malam Minggu.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Safarudin menjelaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya untuk ASN di Pemkab Bangka, tapi seluruh masyarakat.

"Mudah - mudahan nanti kedepannya setiap hari Minggu kegiatan car free day ini kita laksanakan. Untuk lokasi mungkin masih di sini, kalau ada kegiatan yang berbeda akan kita beritahukan lebih lanjut," jelas Safarudin.

BACA JUGA:Pemkab Bangka Intervensi Stunting di Petalingbanjar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: