Rudianto Tjen Dorong Honor RT Naik

Rudianto Tjen Dorong Honor RT Naik

--

ANGGOTA DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Dapil Bangka Belitung (Babel), Ir. Rudianto Tjen dinilai memiliki perhatian tinggi terhadap masyarakat. Hal ini terbukti dari upayanya yang mendorong pemerintah agar honor Ketua Rukun Tetangga (RT) dinaikkan.

-----------

MENURUT Rudi, kenaikan honor RT layak diberikan sebagai bentuk apresiasi pemerintah terhadap bantuan dan kerja keras mereka yang turut serta mewujudkan pembangunan daerah di tingkat paling bawah.

Sebelumnya, saat menggelar Reses di Tanjungpandan, Belitung, Sabtu (12/8) lalu, Rudi mendapatkan curhatan ketua RT yang mengeluhkan honor yang saat ini hanya sebesar 300 ribu rupiah per bulannya.

“Mungkin aspirasi ini untuk temen-temen daerah, DPRD tentang gaji dari pada RT kita yang sangat minim. Kan Indonesia sudah ada UMR juga, saya pikir gak layak juga kalau terlalu jauh dari situ,” ungkap Rudi.

Rudi menuturkan, untuk gaji Ketua RT ini memang tergantung dari kemampuan daerah masing-masing. Akan tetapi, alangkah baiknya jika gaji Ketua RT itu lebih layak dan susuai dengan kebutuhan per keluarga.

Selain soal honor RT, Rudi juga menyerap aspirasi soal kelangkaan dan mahalnya gas elpiji 3 kg dalam reses tersebut. 

BACA JUGA: Rudianto Tjen Diakui Peka Terhadap Persoalan Warga

Dalam hal ini, Rudi meminta pemerintah agar segera melakukan upaya untuk mengatasi kelangkaan tabung elpiji 3 kg yang belakangan terjadi di sejumlah daerah, termasuk di Bangka Belitung. 

"Saya pikir ini kebutuhan yang sangat mendesak, dan ini juga akan kita tindaklanjuti di tingkat pusat,” ungkap Rudi wakil rakyat asal Babel tersebut.

Rudi juga mendorong PT. Pertamina memastikan distribusi gas elpiji 3 kg sesuai dengan jumlah dan harga yang telah ditetapkan. Pasalnya, gas LPG 3 kg ini merupakan produk subsidi atau public service obligation (PSO). Sehingga, distribusi yang dilakukan tepat sasaran sesuai kuota yang ditetapkan Pemerintah.

Permasalahan lain yang dicurhati kepada Rudianto Tjen antara lain soal hutan kawasan, kesehatan, lahan untuk pertanian dan lain-lainnya. 

BACA JUGA:Rudianto Tjen Jadi Tempat Curhat Warga

"Hari ini reses saya bertemu dengan teman-teman dari masyarakat Tanjungpandan. Banyak informasi yang kita dapat dari teman-teman ini. Terutama dari kebijakan dari pada pemerintah,” kata Rudianto Tjen 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: