Babel Tuan Rumah Rakornas Bapemperda, Target Perputaran Ekonomi Rp15 Miliar

Babel Tuan Rumah Rakornas Bapemperda, Target Perputaran Ekonomi Rp15 Miliar

Hellyana -Julian -

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Bangka Belitung (Babel), Helyana mengaku bersyukur dan bangga terpilihnya Babel sebagai tuan rumah penyelenggaraan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Bapemperda DPRD se-Indonesia tahun 2023.

Menurut Helyana, Rakornas Bapemperda yang dilaksanakan selama tiga hari sejak 5-8 Juli ini tentunya akan memberikan banyak manfaat bagi daerah tuan rumah. Peningkatan sejumlah sektor perekonomian baik itu transportasi, akomodasi, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) hingga sektor pariwisata.

BACA JUGA:Pasokan Listrik Andal, PLN Sukses Layani Pembukaan ASEAN Blue Economic Forum di Belitung

Diperkirakan pihaknya akan terjadi perputaran ekonomi sebesar Rp 15 miliar. Sebab rakornas ini ditargetkan akan dihadirkan ribuan tamu dari seluruh Indonesia.

"Target kita adalah peningkatan di hampir semua bidang. Baik itu pariwisata, UMKM. Karena kalau dihitung 5 juta ya, kalau di target 3000 Insyaallah itu terpenuhi minimal 15 miliar akan masuk ke Babel," ungkap Helyana, Ketua Panitia Daerah Rakornas Bapemperda, Selasa (4/7).

BACA JUGA:Dewan; Sekolah Swasta Pun Bisa Jadi Idola

Dilanjutkannya, dalam Rakornas tersebut, Bapemperda DPRD Babel akan fokus menyesuaikan program pembentukan perda (propemperda) yang telah disahkan. Sebagai bocoran, rakornas akan dihibur oleh artis Reza Artamevia. Hadir juga dirjen kementerian.

"Jadi persiapan dari mulai penjemputan di bandara, kemudian untuk gala dinner di rumah dinas (gubernur). Bahkan ada Reza Artamevia yang ikut menghibur karena ini skala nasional. Kemudian acara puncaknya itu di Novotel mulai pukul 08.30 hingga jam 6 sore. Kemudian ditutup makan malam di rumah pak walikota. Untuk tanggal 7 Juli, akan ada kegiatan wisata," paparnya. 

BACA JUGA:Kakanwil Kemenkumham Babel Buka Rekonsiliasi Laporan Keuangan

"Kita juga berdoa, semoga maskapai, bisa melakukan tambahan Flight (penerbangan) karena yang datang ribuan. Jadi dari pesertanya itu sebanyak 1.643, belum lagi rombongan Bapemperda daerah, biro hukumnya dan undangan lain. Jadi kita harapkan acaranya sukses untuk kepentingan Bangka Belitung," ucap Plt Ketua DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Babel ini.(**)

BACA JUGA:Meski Harga Timah Fluktuatif di 2022, TINS Raih Laba Rp1,04 Triliun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: