Sambut Bhayangkara 77, Polres Bateng Gelar Bakti Sosial Bersihkan 3 Rumah Ibadah di Koba

Sambut Bhayangkara 77, Polres Bateng Gelar Bakti Sosial Bersihkan 3 Rumah Ibadah di Koba

--

BABELPOS.ID, KOBA - Dalam rangka menyambut hari Bhayangkara ke-77 Tahun 2023, Polres Bangka Tengah (Bateng) menggelar kegiatan bakti sosial serentak dengan melakukan bersih-bersih tempat ibadah seperti masjid, kelenteng dan gereja.

Diketahui, hari Bhayangkara yang diperingati sebagai hari lahirnya Kepolisian Republik Indonesia diperingati setiap tanggal 1 Juli. 

Banyak kegiatan yang dilaksanakan oleh institusi Polri dalam menyambut hari Bhayangkara ini, antara lain seperti kegiatan bakti sosial, lomba kreatif, bantuan sosial serta kegiatan olahraga bersama.

AKP Syamsudin Siregar selaku Kabag Perencanaan Polres Bangka Tengah sekaligus sebagai Ketua pelaksana kegiatan bakti sosial mengatakan bahwa kegiatan bakti sosial dengan bersih-bersih rumah ibadah seperti masjid, gereja serta kelenteng dilaksanakan serentak, baik Polres maupun Polsek jajaran.

"Selain kegiatan-kegiatan lomba, donor darah tentunya banyak kegiatan lain yang akan kita laksanakan dalam menyambut hari Bhayangkara ke-77, seperti kegiatan bakti sosial dengan melakukan bersih-bersih rumah ibadah yang sasarannya adalah masjid, gereja serta kelenteng," ujarnya pada Rabu, (14/6/2023).

Dikatakan AKP Siregar, untuk Polres Bangka Tengah sendiri ada 3 lokasi yang menjadi objek kegiatan bakti sosial seperti Masjid Al Imron, Gereja HKBP serta Kelenteng Setia Bakti, Kecamatan Koba.

"Kegiatan bakti sosial ini kita laksanakan secara serentak, yang mana Polres bergabung bersama Polsek Koba membersihkan Gereja HKBP, Masjid Al Imron serta Kelenteng Setia Bakti Koba, dan sementara untuk Polsek jajaran juga melaksanakan kegiatan serupa, namun sasarannya Polsek yang menentukan," tuturnya.

Ia menuturkan, terkait kegiatan hari Bhayangkara yang sudah dilaksanakan tersebut, intinya kegiatan dilaksanakan secara sederhana, namun manfaatnya juga dapat dirasakan oleh masyarakat.

"Kegiatan menyambut hari Bhayangkara ke-77 ini kita laksanakan secara sederhana, namun meriah dan tentunya juga beberapa kegiatan kita juga melibatkan masyarakat, agar Polri kedepan semakin dekat dengan masyarakat," tutupnya. (sak/ynd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: