Tugu Palu Diresmikan, Ini Maknanya

Tugu Palu Diresmikan, Ini Maknanya

Bupati Mulkan, Ketua DPRD Babel dan para Tokoh Presidium Babel menggunting pita peresmian Tugu Palu. --

"Provinsi ini bukan disiapkan pemerintah, provinsi ini atas usul inisiatif dan berbeda dengan provinsi lainya," cetusnya.

BACA JUGA:Ini Layanan Kesehatan yang Diresmikan Bupati Mulkan Serentak

Dikatakan Datuk Imron, Pemkab Bangka mengaktualisasi Tugu peringatan Provinsi ke-31 Babel sebagai simbol agar seluruh masyarakat Babel bersatu mengisi pembangunan untuk memajukan dan menyejahterkan masyarakat Babel.

"Generasi kami telah mengantar terbentuknya Provinsi Babel dan menjadi tugas semua dan generasi muda untuk mengisi dan membangunnya," tambahnya.

BACA JUGA:Mulkan Apresiasi Kontribusi BI Babel Dalam Kembangkan Klaster Pertanian di Kabupaten Bangka

Dijelaskannya, tujuan pembentukan provinsi ini untuk mengejar ketertinggalan, ingin mempercepat pembangunan. "Dan berhasilnya provinsi ini kalau kabupaten.kota mampu mempercepat pembangunan di Babel," katanya.

Karena itu, ia berpesan para pejabat pemerintah, baik itu di kabupaten, kota dan provinsi untuk bersatu. "Apapun persoalan hendaknya bersatu mengisi pembangunan di Bangka Belitung," pesannya. (*)

BACA JUGA:Bupati Mulkan Pidato, di Belakangnya Ada Tambang Apung, Ini Responnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: