FKUB Bateng Terima Dana Rp400 Juta Bangun Sekretariat, Cuma 2 Daerah se-Indonesia
Algafry Rahman --
BABELPOS.ID, KOBA - Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Bangka Tengah mendapat kucuran dana senilai Rp400 juta dari Pemerintah Pusat untuk membangun Gedung Sekretariat FKUB. Diketahui se-Indonesia hanya NTT dan Bangka Tengah yang mendapat bantuan tersebut di Tahun 2022.
Hal tersebut disampaikan Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman kepada babelpos.id saat menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) untuk membentuk kepengurusan baru periode 2022-2027 di Ruang Rapat Bupati Bateng pada Selasa, (8/11/2022).
"FKUB ini adalah organisasi kemasyarakatan yang dibentuk oleh masyarakat dan pemerintah hanya memfasilitasi, yang mana FKUB Bateng ini sangat luar biasa, apalagi mereka dapat bantuan dari Pemerintah Pusat sebesar Rp400 juta untuk membangun Gedung Sekretariat dan sekarang dalam proses pembuatan," ungkapnya.
"Itu menandakan FKUB Bangka Tengah diperhatikan, karena dari sekian banyak FKUB hanya 2 di Indonesia yang dapat bantuan di tahun ini, yakni NTT dan Bangka Tengah," sambungnya.
Ia berharap FKUB lebih eksis lagi kedepannya dalam melaksanakan kegiatan, sehingga dapat mewujudkan keselarasan dengan pemerintah daerah, dan antar umat beragama yang ada.
"Saya berharap dengan dilakukannya pemilihan pengurus yang baru bisa terciptanya hubungan yang harmonis antara umat beragama, khususnya di Bangka Tengah sekaligus juga dapat menyesuaikan dengan peraturan-peraturan yang ada," ucapnya.
Lebih lanjut, dari hasil Musda diketahui bahwa Haji Yuhanda kembali terpilih menjadi Ketua FKUB Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) periode 2022 hingga 2027.
"Alhamdulillah kembali dipilih dan dipercaya, terutama oleh perwakilan 6 agama di Bangka Tengah dan kita akan terus mendukung Pemerintah Daerah, berupaya memberikan kenyamanan dan menjaga agar situasi tetap kondusif," ujarnya.
Menurutnya, apabila Bangka Tengah tidak aman, maka para investor yang ingin menanamkan modalnya tidak akan masuk.
"Tentunya tujuan dilakukannya kegiatan ini adalah untjk mewujudkan Kabupaten Bangka Tengah yang aman, bersih, jujur amanah dan gotong royong," tuturnya.
Kata Dia, di Tahun 2022 ini dari 34 Provinsi, hanya NTT dan Bangka Tengah yang mendapat kucuran dana senilai Rp400 juta dari Pemerintah Pusat untuk membangun Gedung Sekretariat FKUB.
"Alhamdulillah hubungan kita dengan pihak pusat sangat baik, dibuktikan dengan bantuan senial Rp400 juta untuk membangun Gedung Sekretariat dan pengerjaannya diawasi oleh kanwil," terangnya.
Ia menambahkan dalam waktu dekat ini akan segera membentuk FKUB di setiap Kecamatan se-Bangka Tengah.
"Insyallah apa yang telah diamanatkan kepada kami akan kita emban dengan sebaik-baiknya, ini adalah tugas yang berat buat saya dan teman-teman, namun kami akan menjalankan sesuai dengan peraturan yang ada, semoga FKUB semakin sukses ke depannya," imbuhnya (sak/ynd)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: