Rem Blong, Pikap Seruduk Pikap

Senin 06-02-2023,13:19 WIB
Reporter : Sindi/yandi
Editor : Jal

BABELPOS.ID, KOBA - Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di ruas jalan raya Nibung-Koba di Desa Nibung, Kecamatan Koba, Kabupaten Bangka Tengah (Bateng), pada Minggu (5/2/2023) sekitar pukul 10.00 WIB. 

Kecelakaan kali ini melibatkan 2 unit mobil pikap yang sedang melaju dari arah Toboali menuju Koba. 

BACA JUGA:Tabrakan Travel Damri dan Truk Engkel, Diduga Kelalaian Pengemudi Truk

Kasat Lantas Polres Bangka Tengah, AKP. Nannang Suwardi mengatakan kecelakaan terjadi akibat rem blong mobil pikap dari arah Toboali yang dikendarai Doni saat berada di ruas jalan Nibung. 

"Jadi di ruas jalan Nibung rem pikap yang dikendarai Doni blong dan langsung menabrak mobil di depannya sampai ke sisi kiri jalan dan merusak pagar pembatas," ujar AKP. Nannang pada Senin (6/2/2023) di Koba. 

BACA JUGA:1 Tewas Tabrakan 3 Motor di Simpang Katis, Begini Kronologisnya

Dikatakan AKP. Nannang, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Kedua sopir pickup hanya mengalami kerugian materiil.

"Kecelakaan terjadi murni karena kerusakan pada mesin mobil," tambahnya.

Kata Dia, kedua belah pihak telah melakukan mediasi dan penabrak siap mengganti rugi segala kerusakan yang terjadi akibat dirinya. 

BACA JUGA:Tiga Mobil Tabrakan Beruntun di Jalan Soekarno-Hatta Pangkalan Baru

"Jadi kita mediasi dan damai. Penabrak juga sudah bertanggung jawab dan sudah mengatar mobil yang ditabrak ke bengkel," terangnya. 

"Mereka juga langsung membuat surat perjanjian damai di kantor Desa Nibung dan disaksikan perangkat desa," imbuhnya. (*)

BACA JUGA:Korban Tewas Tabrakan di Terentang Luka Berat di Wajah dan Lutut

Kategori :