GM PLN Babel Tingkatkan Kolaborasi dengan Basarnas dan Pemkab Bangka

GM PLN Babel Tingkatkan Kolaborasi dengan Basarnas dan Pemkab Bangka

Dari kiri ke kanan : Kepala BIN Daerah Babel, Jusac Tarigan, Asisten 3 PJ Bupati Bangka, Boy Yandra, Kepala Kantor SAR Pangkalpinang, I Mase Oka Astawa, GM PLN UIW Babel, Dini Sulistyawati, melakukan seremoni penanaman mangrove di lokasi pantai batu ampar--

BACA JUGA:Ribuan Orang Antar Mantan Bupati Bangka ke Peristirahatan Terakhir

"PLN tidak hanya berfokus pada penyediaan listrik, tetapi juga berperan aktif dalam menjaga keberlanjutan lingkungan dan sosial.

Penanaman mangrove ini merupakan langkah nyata kami dalam mengurangi abrasi, menjaga ekosistem pesisir, serta mendukung kehidupan masyarakat sekitar," jelas Dini.

BACA JUGA:Komentar Warga TikTok Soal Korupsi Pertamak Berisi Pertalite Bikin Ngocok Perut

Sebagai bagian dari implementasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), PLN juga menunjukkan komitmennya dalam mendukung pelestarian lingkungan dengan mengintegrasikan inisiatif ini dalam kerangka ESG (Environmental, Social, and Governance).

Langkah ini memperkuat posisinya sebagai perusahaan yang mendukung energi hijau dan Energi Baru Terbarukan (EBT), dengan menekankan pentingnya pengelolaan lingkungan yang bertanggung jawab dan berkelanjutan.

BACA JUGA:Pilihan Minuman Sehat untuk Gizi Anak

Kolaborasi dalam penanaman mangrove ini juga menjadi cermin dari program PLN Peduli, yang telah lama berfokus pada upaya konservasi dan pemberdayaan masyarakat.

Kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk Basarnas dan Pemerintah Kabupaten Bangka, menggambarkan kekuatan sinergi dalam mencapai tujuan bersama untuk kelestarian alam.

BACA JUGA:Ini Desain Ponsel Lipat 3 Infinix

Boy Yandra, yang mewakili Pj Bupati Bangka, menyampaikan apresiasi terhadap inisiatif tersebut dan berharap kegiatan serupa dapat terus dilanjutkan. 

"Kami sangat mendukung upaya kolaboratif ini.

Penanaman mangrove bukan hanya investasi untuk lingkungan, tetapi juga untuk masa depan masyarakat Bangka yang bergantung pada ekosistem pesisir," ujarnya.

BACA JUGA:Geger!!! Ada Mayat Wanita Tanpa Kepala Mengambang di Sungai Selindung

Sejalan dengan inisiatif ini, relawan lingkungan PLN UIW Babel dan Srikandi PLN turut berpartisipasi aktif dalam kegiatan penanaman mangrove serta berbagai aksi sosial dan lingkungan lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: