PT Timah Konsisten Dukung Pengembangan dan Penelitian Sektor Pertambangan
Foto:Dok PT.Timah Tbk--
//Sukseskan Temu Nasional Tahunan X dan Workshop Mata Kuliah VIII Forkopindo 2024
BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - PT Timah Tbk terus berkomitmen dalam pengembangan pendidikan dan kolaborasi lintas sektor dengan mendukung penuh penyelenggaraan Temu Nasional Tahunan (TNT) X dan Workshop Mata Kuliah (WMK) VIII Forkopindo 2024, yang berlangsung di Pangkalpinang, Provinsi Bangka Belitung (24-26/11/2024).
Kegiatan ini diinisiasi oleh Forum Komunikasi Program Studi Teknik Pertambangan Indonesia (Forkopindo), bekerja sama dengan Universitas Bangka Belitung (UBB) yang turut dihadiri lebih dari 150 peserta dari Mahasiswa, dosen serta praktisi pertambangan berbagai perguruan tinggi di Indonesia.
BACA JUGA:Kombes Pol Gatot: Personel Jangan Selfie dengan Calon Kepala Daerah
Forum ini mengusung tema “Penambangan Berbasis Good Mining Practices” yang selaras dengan upaya untuk meningkatkan kualitas penambangan di Indonesia dengan penerapan prinsip-prinsip pertambangan yang berkelanjutan dan ramah lingkungan.
Ketua Forkopindo, Profesor Dr. Eng Syafrizal, ST., MT, mengatakan, Forkopindo merupakan wadah diskusi dan kolaborasi bagi program studi Teknik Pertambangan di Indonesia sejak tahun 2013.
Ia mengapresiasi PT Timah yang secara konsisten mendukung kegiatan ini setiap tahunnya.
BACA JUGA:Kanwil Kemenag Babel Ajak Maknai Amanat Menag RI, Wujudkan Guru Berdaya, Indonesia Jaya
“Kami mengapresiasi kepada para sponsor yang mendukung acara ini, khususnya kepada PT Timah yang tidak hanya memberikan dukungan berupa fasilitas, pendanaan, dan akses ke lokasi tambang, tetapi juga kontribusi dalam memperluas wawasan peserta melalui praktik langsung di lapangan,” ujarnya.
Para peserta TNT X dan WMK VIII juga melaksanakan field trip ke tambang timah primer dan aluvial PT Timah dan Unit Metalurgi dan Peleburan di Muntok.
Melihat proses penambangan dengan kapal isap produksi.
BACA JUGA:Kanwil Kemenag Babel Ajak Maknai Amanat Menag RI, Wujudkan Guru Berdaya, Indonesia Jaya
“Kegiatan ini menjadi pengalaman yang sangat berharga bagi para mahasiswa, dosen, dan praktisi penambangan dalam memahami kompleksitas operasi penambangan timah, terutama dalam penerapan prinsip good mining practice,”ucapnya.
Direktur Utama PT Timah Tbk, Ahmad Dani Virsal, menyampaikan dukungan PT Timah terhadap acara ini merupakan bagian dari tanggung jawab perusahaan untuk mendorong peningkatan kapasitas sumber daya manusia di sektor pertambangan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: