Termasuk Molen-Hakim, Ini 6 Pasangan PDIP di Pilkada se Babel, Belitung Masih Menunggu

Termasuk Molen-Hakim, Ini 6 Pasangan PDIP di Pilkada se Babel, Belitung Masih Menunggu

Rudianto Tjen --Foto: Yudi

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Bendahara Umum DPP PDI Perjuangan, Rudianto Tjen menjabarkan sejumlah pasangan yang sudah direkomendasikan oleh Partai Berlambang Moncong Putih. Hal ini disampaikannya saat silaturahmi bersama insan pers, Jumat (2/8/2024) malam.

Dari 5 rekomendasi yang sudah dikeluarkan ditegaskannya untuk Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pangkalpinang hanya masalah waktu untuk datang ke DPP PDI Perjuangan. Namun, rekomendasi ini juga sudah dijemput dengan nama Maulan Aklil-Masagus Hakim menjadi rekomendasi partai pemenang Pemilu ini.

"Walikota terlambat datang ke Jakarta. Waktu kita undang menyampaikan 6 hasil rekomendasi. Tetapi sudah mengambil rekomendasinya. Sudah ada dari 7 kabupaten kota ada 6 rekomendasi yang dikeluarkan. Komunikasi semuanya baik dan mencapai kesepakatan dan berjalan dengan baik," sebut Rudi.

BACA JUGA:Bagaimana Rusdi dan Sopan? DPD PAN Keluarkan Rekomendasi ke Molen-Hakim

BACA JUGA:Molen Pastikan Tak Akan Nyalon Tanpa Dukungan PDIP

Untuk rekomendasi PDI Perjuangan sendiri, Pilkada Basel diserahkan kepada Riza-Debby, Bangka Tengah Algafry-Ferianda, Bangka Mulkan-Rahmadian, Beltim Kamaludin Muteng-Khairul Anwar dan Pangkalpinang Maulan Aklil-Masagus Hakim. 

"Tinggal satu kabupaten Belitung. Sebenarnya sudah selesai tapi kenyataan di detik terakhir calon kita pak Azwardi Azhar mengundurkan diri. Kita jadi masih koordinasi dengan partai koalisi. Dan Babar Markus-Yusderahman," katanya.

Lebih jauh kata Rudi, dalam waktu dekat rekomendasi ini akan diperkenalkan ke seluruh masyarakat untuk dipilih masyarakat Bangka Belitung. 

BACA JUGA:DPP Demokrat Beri Rekomendasi Maulan Aklil - Masagus Hakim, Ini Kata Molen Tentang Calon Wakilnya

BACA JUGA:Arus Bawah Ingin Dessy Ayu Trisna Damping Molen di Pilkada Pangkalpinang

Sementara, meski memenuhi 20 persen parlementer kursi di Provinsi Bangka Belitung. Dipastikan PDI Perjuangan akan berkoalisi dengan parpol lain. Dia memastikan jalan koalisi dengan semua partai yang ada di Bangka Belitung.

"Pemilihan Gubernur kita bisa memenuhi parlementer 20 persen kursi. Sebenarnya bisa mencalonkan diri sendiri tetapi kita tetap membuka jalan koalisi dengan semua partai yang ada di Babel. Komunikasi dengan seluruh partai sedang berjalan. Di waktu yang tidak terlalu lama bisa sepakat dan memutuskan siapa calon gubernur dan wakil gubernur beserta koalisi," tukasnya.

"Pilpres dan Pileg sudah selesai kita anggap bahwa membuka babak baru komunikasi baru dengan seluruh partai. Kita tetap komunikasi dan kerjasama," tutupnya.

BACA JUGA:Setelah PPP, Molen Kantongi Rekomendasi PKB Sebagai Bacalon Walikota Pangkalpinang 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: