Sejarah Garuda! Terbang ke Putaran Ketiga Piala Dunia 2026

Sejarah Garuda! Terbang ke Putaran Ketiga Piala Dunia 2026

Pemain Indonesia merayakan gol ke gawang Filipina. --Foto: ist

BABELPOS.ID - Timnas Indonesia kembali mengukir sejarah. Setelah sebelumnya menembus babak 16 besar Piala Asia 2023 Qatar dan semifinal Piala Asia U-23 2024, terbaru Pasukan Garuda terbang lebih tinggi dengan melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia untuk pertama kalinya. Sejarah ini diraih setelah mengalahkan timnas Filipina dengan skor 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (12/6).

Dua gol Indonesia yang dicetak Thom Haye (31') dan Rizky Ridho (55') cukup membawa Garuda menempati posisi kedua klasemen akhir Grup F dengan 10 poin untuk lolos ke putaran ketiga sekaligus otomatis lolos ke Piala Asia 2027, menemani pemuncak klasemen Irak yang sudah lolos terlebih dahulu.

Di putaran ketiga, Indonesia akan bersaing dengan 17 negara lainnya termasuk Jepang, Qatar, Korea Selatan, hingga Australia, untuk memperebutkan enam tempat lolos otomatis ke Piala Dunia 2026 yang dimainkan pertama kalinya di tiga negara, yaitu di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.

Sebanyak 18 tim di putaran ketiga akan dibagi tiga grup yang diisi enam tim dengan dua tim teratas dari setiap grup otomatis lolos ke Piala Dunia 2026.

Andaikan gagal menjadi juara dan runner up grup, Indonesia masih memiliki kesempatan lolos apabila menyelesaikan putaran ketiga di posisi ketiga atau keempat karena dua posisi itu akan memainkan putaran keempat dan kelima untuk memperebutkan dua tiket otomatis tersisa dan satu tiket playoff.

BACA JUGA:Indonesia Vs Filipina Nanti Malam, STY Minta Ini

BACA JUGA:Indonesia Vs Filipina Malam Nanti, Ini Rekor 10 Pertemuan Terakhir

Meski menang, Pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-yong akan mengevaluasi penampilan lini depan tim Garuda yang masih bermasalah.  

“Jujur, saya tidak bisa memberikan nillai yang baik pada lini depan. Memang para pemain depan harus evaluasi diri dengan baik, saya akan terus mencari pemain-pemain depan yang baik,” kata STY pada konferensi pers usai laga.

“Kita lolos ke putaran ketiga, tidak ada lawan yang mudah, apalagi peringkat FIFA kita 134, lawan-lawan kita lebih baik, dan kita tim yang paling lemah dari (tim-tim) yang sudah lolos ke putaran ketiga. Tetapi mimpi saya, saya akan berusaha mencapainya, tidak akan menyerah (untuk dapat lolos ke Piala Dunia),” yakin pelatih asal Korea Selatan itu.

BACA JUGA:Jelang Lawan Indonesia, Ini Kata Pelatih Filipina

BACA JUGA:Indonesia Vs Irak Sore Ini, Saatnya Garuda Balas Dendam!

Sejauh ini sudah ada 16 tim yang memastikan lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026. Selain Indonesia, mereka adalah Australia, Bahrain, China, Iran, Irak, Jepang, Yordania, Korea Utara, Oman, Palestina, Qatar, Arab Saudi, Korea Selatan, Uni Emirat Arab, dan Uzbekistan.

Indonesia menjadi satu-satunya negara Asia Tenggara yang mampu lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: antara