Kalahkan UEA, Garuda Muda Tambah Semangat di Piala Asia

Kalahkan UEA, Garuda Muda Tambah Semangat di Piala Asia

Witan Sulaeman menggiring bola dikawal pemain UEA. --Foto: ist

BABELPOS.ID - Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir mengatakan kemenangan Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23 melawan UEA U-23 dalam laga uji coba menambah semangat timnas untuk menghadapi Piala Asia U-23.

"Kemenangan lawan UAE akan menambah semangat pemain sebelum bertanding di Piala Asia U-23," ujar Erick Thohir seperti dikutip dari akun instagram pribadi: @erickthohir di Jakarta, Selasa (9/4).

Ia menyampaikan hal itu menanggap hasil laga uji coba coba Timnas U-23 lawan UEA U-23 yang berlangsung di Shahab Al Ahli Stadium, Dubai, Selasa (9/4) dini hari.

Skuad Garuda Muda menutup laga tersebut dengan kemenangan 1-0 melalui gol semata wayang yang dicetak Witan Sulaeman.

BACA JUGA:Tim Kanguru Waspadai Serangan Garuda

BACA JUGA:Garuda Siap Suka Cita Hadapi Kanguru

Erick mengutarakan rasa syukur atas kemenangan yang diraih timnas dalam pertandingan uji coba tersebut.

"Allhamdulilah Timnas Indonesia U-23 mendapatkan hasil positif dalam pertandingan uji coba dengan UEA," ujarnya.

Hasil tersebut, kata dia, menjadi modal penting untuk menambah semangat tim Merah Putih dalam menatap kompetisi Piala Asia U-23 sebagai ajang kualifikasi untuk Olimpiade Paris 2024.

BACA JUGA:Mental Pembeda Garuda Masa Kini

BACA JUGA:Kerja Keras Garuda Cetak Sejarah

Pelatih Shin Tae-yong menilai skuad Garuda Muda telah bermain cukup baik namun terdapat sejumlah peluang emas yang dilewatkan sehingga hanya membuat satu gol.

"Kalau mempunyai fokus lebih mungkin bisa mencetak tiga atau empat gol, itu tadi yang kurang (jadi evaluasi), tapi secara keseluruhan performa yang ditampilkan tim sangat baik," kata Shin Tae-yong dalam keterangan resmi PSSI.

Shin puas dengan hasil yang dituai Rizky Ridho dan kawan-kawan karena menerapkan strategi yang telah direncanakan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: