Polres Basel Gelar Pasar Murah, Bentuk Kepedulian Pada Kondisi Ekonomi Masyarakat
Pasar Murah Polres Basel.--Foto: Ilham
BABELPOS.ID, TOBOALI - Kepolisian Resort (Polres) Bangka Selatan (Basel) menggelar pasar murah sejumlah kebutuhan pokok untuk masyarakat di Pelabuhan Sadai, Kecamatan Tukak Sadai, Kabupaten Bangka Selatan (Basel).
Sejumlah kebutuhan pokok yang dijual ini bekerjasama dengan Bulog dan distributor CV. Sumber Alam Lestari.
Kapolres Basel AKBP Trihanto Nugroho menyampaikan, kegiatan pasar murah ini sebagai salah satu bentuk kepedulian dalam merespon perkembangan di masyarakat khususnya Kabupaten Basel.
"Ini bentuk kepedulian Polres Basel ke masyarakat Basel dalam membeli sembako dengan harga murah," tuturnya, Jum'at (08/03).
BACA JUGA:Operasi Pasar Murah, Antusias Masyarakat Membludak, 8 Ton Beras Ludes
BACA JUGA:Minta Maaf Banyak Warga Tidak Kebagian Beras Pasar Murah, Ini Penjelasan Anshori
Pasar murah ini juga bertujuan untuk membantu masyarakat dengan memberikan harga lebih murah dibandingkan dengan harga di pasar umum lainnya.
"Kami mengimbau kepada masyarakat agar tetap tenang, pemerintah tetap berupaya dengan menjamin ketersediaan barang dan harga dapat terjangkau," ucapnya.
BACA JUGA:Besok Operasi Pasar Murah di Himpang 5, Pemkab Basel Siapkan 1,5 ton Beras Premium, Dijual Segini
BACA JUGA:Aik Bakung di Nyelanding, DKUKMINDAG Basel Bawa Sembako Murah
Berikut daftar Bapok yang dijual:
• Beras Bulog Merk SPHP stok 7 Ton dengan harga 53.000/5Kg
• Beras Premium Merk Kita stok 250Kg dengan harga 75.000/5Kg
• Beras Premium Merk KTJ stok 500Kg dengan harga 75.000/5Kg
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: