Setelah di Beberapa Daerah, Kini Giliran PDIP Babel, BALIHO GANJAR-MAHFUD DIRUSAK
Baliho Milik PDIP yang Dirusak Orang Tak Dikenal.--
BABELPOS.ID.- PDI Perjuangan (PDIP) terus mendapatkan tindakan-tindakan penzaliman seiring hari pelaksanaan Pemilu 2024 yang semakin dekat, hal ini dibuktikan dengan marak dan masifnya aksi-aksi pengrusakan baliho Ganjar-Mahfud di sejumlah wilayah tanah air, tak terkecuali di Bangka Belitung (Babel).
----------------
ADAPUN pengrusakan baliho Ganjar-Mahfud di Babel diduga dirusak oknum tak bertanggung jawab pada Senin (13/11/2023) malam, di sejumlah titik wilayah Pasir Putih dan Pangkalbalam, Kota Pangkalpinang.
BACA JUGA:Rudianto Tjen Gembleng Militansi Kader PDIP Babel: 2024 Menang Mutlak
Ketua DPC PDIP Kota Pangkalpinang, Abang Hertza menyesalkan kejadian tersebut. Menurut dia, aksi tidak bertanggungjawab itu telah merusak marwah dan citra demokrasi di tanah air. Hertza ingin, kontes demokrasi Pilpres tahun depan itu menjadi ajang adu gagasan dan program untuk sama-sama memajukan Indonesia.
"Hari ini saya menyampaikan berita yang sangat tidak baik dan tidak kondusif berkaitan dengan perusakan alat sosialisasi maupun alat peraga pasangan Ganjar Mahfud. Pengrusakan baliho yang terjadi secara masif dan terstruktur di Kota Pangkalpinang sehingga hal tersebut menjatuhkan citra berdemokrasi yang baik, sehingga kami khawatir adanya intimidasi-intimidasi yang dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab," kata Hertza, Selasa (14/11/2023).
"Terkait lokasi selain di Pasir Putih sama Pangkal Balam ada banyak beberapa titik lokasi di Pangkalpinang yang dilakukan pengrusakan dan hal tersebut sangat miris ya karena tidak terjadi kepada pasangan calon lain," sambungnya.
BACA JUGA:Optimis Kemenangan Ganjar - Mahfud, Riza Semangati Kader PDIP Basel
Hertza berharap, tahun politik ini bisa dilalui dengan riang gembira, dengan saling menciptakan suasana tenang dan kondusifitas di tengah-tengah masyarakat, bukan malah membuat gaduh dengan cara hal-hal yang tidak dibenarkan bahkan yang melanggar hukum.
"Tadinya spanduk kami baliho kami baik-baik saja kok sekarang rusak, ada apa dengan ini begitu saya pikir ini sebuah tindakan yang sangat tidak terhormat yang dilakukan oknum yang tidak bertanggung jawab," sesalnya.
Orang nomor satu di DPRD Kota Pangkalpinang itu justru mengajak seluruh lapisan masyarakat, maupun partai politik untuk bersama menghadirkan pemilu berkualitas, karena Pemilu tahun depan adalah ajang untuk memilih pemimpin untuk membawa Indonesia lebih baik kedepannya.
"Saya berharap bahwa hal ini tidak terjadi Tidak terjadi lagi, kenapa? Ini bukti ketakutan lawan politik terhadap apa yang telah diberikan dan dilakukan secara masif oleh Ganjar Mahfud maupun tim pemenangan daerah," kata Hertza.
BACA JUGA:Rudianto Tjen Ajak Kader PDIP Babel Eksis Bantu Masyarakat
"Kami sudah memasang baliho dengan baik, mensosialisasikan calon sesuai aturan, tetapi hari ini kami lihat banyak pengrusakan yang dilakukan oleh oknum sehingga hal tersebut menunjukkan bahwa Pemilu kali ini tidak cukup baik-baik saja," lanjutnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: