Safrizal Kandidat Pj Gubernur Babel, Ada Peran di Balik Lepasnya Pulau 7?
Jabatan Safrizal di Kemendagri--
Salah satunya adalah dari Gigih Guntoro, selaku Direktur Eksekutif Lembaga Indonesian Club.
Ketika ada undangan pelantikan beredar, Gigih Guntoro mengaku kaget. Informasi bahwa Suganda akan diganti karena bersikukuh menjaga netralitas Penjabat Kepala Daerah.
Pergantian Pj Gubernur Babel dinilai melanggar Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 4 Tahun 2023 tentang Penjabat Gubernur, Penjabat Bupati dan Penjabat Walikota.
Pergantian PJ Gubernur Babel cacat prosedur, cacat administrasi melanggar Permendagri Nomor Tahun 2023, dan syarat aroma politik praktis menjelang pilpres.
BACA JUGA:Mendagri Berikan Arahan untuk Penjabat Kepala Daerah se-Indonesia
''Oleh karena itu, perlu segera mereshufle Mendagri dan Kepala BIN demi pemilu yang jujur dan adil,” tegas Gigih Guntoro.
Seperti diketahui, final, penjabat Gubernur Babel akan dilantik Senin (13/11) lusa adalah Safrizal.
Safrizal adalah pria kelahiran Banda Aceh, 21 April 1970. Pernah menjabat sebagai Pj Gubernur Kalimantan Selatan selama 6 bulan (18 Februari 2021-25 Agustus 2021). Sekarang ini ia menjabat sebagai Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri.
Dua pejabat teras di Babel yang dihubungi pagi ini membenarkan Safrizal yang menggantikan Suganda.
Sebelumnya, sudah beredar undangan resmi untk pelantikan penjabat Gubernur Babel. Undangan itu untuk seluruh Bupati/Pj Buati se-Babel, Forkopimda Babel, serta pejabatb terkait Babel lainnya.(jua/red)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: