Gaspar Bateng Diresmikan, Siap Salurkan Bantuan ke Pelosok

Gaspar Bateng Diresmikan, Siap Salurkan Bantuan ke Pelosok

Pelantikan Komunitas Gaspar Bateng oleh Bupati Algafry.--Sindi/Yandi

BABELPOS.ID, LUBUK BESAR - Komunitas Gaspar Bangka Tengah (Bateng) akhirnya diresmikan Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman pada kegiatan Maxi Yamaha Day 2023 Bangka Belitung di kawasan wisata Danau Pading, Desa Perlang.

Komunitas Gaspar merupakan kumpulan pecinta motor di Kabupaten Bangka Tengah yang diketuai oleh Yudhi Sabara. 

BACA JUGA:350 Bikers Berbagai Komunitas Kemah di Danau Pading

Komunitas yang beranggotakan berbagai kalangan termasuk ASN Bangka Tengah ini, awalnya dibentuk untuk mempermudah transportasi menuju ke lokasi kegiatan sosial maupun penyaluran bantuan dari Pemkab Bangka Tengah kepada masyarakat.

“Komunitas ini dibentuk atas keinginan teman-teman di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah untuk membantu dan mempermudah akses pimpinan daerah dalam menyalurkan bantuan kepada masyarakat di wilayah Bangka Tengah yang lokasinya sulit dijangkau dengan kendaraan roda empat,” ujar Yudhi Sabara, Minggu (8/10/2023).

BACA JUGA:Kobalorasi Fest, Bupati Algafry Nikmati Sensasi Vespa Keliling Koba

Yudhi mengatakan bahwa nama Gaspar diambil dari nama selat yang ada di antara Bangka dan Belitung, yakni Selat Gaspar. Selain itu, jika dilihat dari bahasa Yunani, Gaspar memiliki arti membawa harta karun.

“Setelah komunitas ini diresmikan, rencana kami kedepannya akan rutin melaksanakan kegiatan sosial, membantu masyarakat yang kurang mampu khususnya dalam hal berbagi sembako. Nanti kami juga akan menggandeng pihak-pihak yang bisa memberikan kontribusi,” imbuhnya. (*)

BACA JUGA:Perdana Vespa Bateng Day 2022 Diikuti 400 Peserta Hingga dari Medan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: