Desa Payung Jadi Percontohan Kampung Moderisasi Beragama

Desa Payung Jadi Percontohan Kampung Moderisasi Beragama

Launching Desa Payung sebagai Kampung Moderasi Beragama di Basel.-Ilham -

BABELPOS.ID, TOBOALI - Untuk menjaga kerukunan serta keharmonisan umat beragama, Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan (Pemkab Basel) menetapkan Desa Payung Kecamatan Payung sebagai Percontohan Kampung Moderisasi Beragama.

Penetapan ini langsung diresmikan oleh Wakil Bupati Basel Debby Vita Dewi. Hadir dalam acara ini Kepala Kemenag Basel, Ketua MUI Basel, Ketua PWNU Basel, Ketua FKUB Basel, Camat, Danrmil, Kapolsek Payung beserta para perangkat Desa Payung dan masyarakat.

BACA JUGA:Kuda Lumping Turonggo Seto, Kesenian Jawa yang Tetap Eksis di Basel

Wabup Debby mengatakan sangat mengapresiasi Kemenag Basel yang telah membuat kerukunan umat beragama menjadi baik.

Dikatakannya, saat ini Pemkab Basel sedang giat membangun disegala bidang, dengan melakukan berbagai terobosan agar mampu bersaing dikancah global khususnya di bidang agama.

"Pembangunan terus digalakan, karena agama merupakan tolak ukur kesejahteraan lahir batin, karena dengan menanamkan nilai nilai agama di tengah keluarga maupun masyarakat bisa merasakan kehidupan yang hakiki," terangnya.

BACA JUGA:Kejaksaan Peduli Stunting, Kejari Basel Bagikan Sembako, Vitamin, hingga Sayuran di Desa Rias

Desa Payung yang ditetapkan sebagai percontohan kampung moderisasi beragama menurutnya tepat sekali, mengingat di situ terdapat berbagai agama, ras namun sangat harmonis dan zero konflik.

"Dalam hal ini memang seperti konflik baik dari dulu hingga sekarang memang tidak ada, sehingga Kemenag Basel memilih Desa Payung sebagai percontohan memang sangat tepat," ucapnya yang berpesan agar Kades dalam menjalankan program unggulannya memimpin dengan baik, adil, amanah serta menjadi suri tauladan masyarakat. (*)

BACA JUGA:Hanya 5 Desa yang Ikut Lomba Karya Tulis Ilmiah Strategi Pencegahan Korupsi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: