Pj Gubernur Suganda dan KONI Sepakat Bangun Olahraga di Kepulauan Babel

Pj Gubernur Suganda dan KONI Sepakat Bangun Olahraga di Kepulauan Babel

Ist/Dokumentasi Diskominfo Babel--

BABELPOS.ID, TANJUNG PANDAN - Penjabat (Pj) Gubernur Suganda Pandapotan Pasaribu bersama Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kepulauan Bangka Belitung (Babel), sepakat membangun dan mengembangkan olahraga di Indonesia, khususnya di Bumi Serumpun Sebalai.

Hal itu disampaikan oleh Pj Gubernur Suganda dalam sambutannya saat acara KONI Kepulauan Babel Goes To School Tahun 2023 di Hotel Hatika Tanjung Pandan Kabupaten Belitung, Senin (30/5/2023). 

"Ketua KONI Provinsi Kepulauan Babel sudah menyampaikan secara langsung kepada saya, bahwa kita satu untuk membangun dan mengembangkan olahraga di Kepulauan Babel," ungkapnya. 

Menurut Pj Gubernur Suganda, walaupun hanya bergerak di bidang olahraga, KONI juga bisa mengambil andil dalam mempersiapkan pemuda-pemuda yang mampu bersaing.

"Perlu diketahui, angka stunting di Kepulauan Babel masih tinggi. Sangat disayangkan kalau keadaan ini terus menerus terjadi. Karena akan berdampak pada generasi muda kedepannya," ujarnya.

"Generasi muda ini lah yang nantinya akan menjadi cikal bakal kemajuan Kepulauan Babel. Saya harap, KONI juga ikut andil, dalam mempersiapkan pemuda-pemuda yang mampu bersaing melalui bidang olahraga," imbuhnya.

Dalam kesempatan tersebut, Pj Gubernur Suganda juga mengatakan bahwa Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepulauan Babel melalui Bidang Olahraga Disparbudpora dan KONI menyiapkan secara khusus apresiasi bagi atlet berprestasi.

"Kami melalui Bidang Olahraga Disparbudpora bersama KONI Kepulauan Babel menyiapkan secara khusus apresiasi bagi atlet berprestasi. Jangan dilihat dari jumlahnya," bebernya.

"Setelah ini, kami bersama KONI akan membicarakan secara khusus terkait apresiasi untuk atlet yang membanggakan Provinsi Kepulauan Babel," timpalnya.

Di sela-sela sambutannya Pj Gubernur Suganda juga diketahui mengajak Ketua KONI Kepulauan Babel dan Danlanud HA S Hanandjoeddin Belitung, melakukan _push up_ sebanyak 20 kali.

"Didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat, ayo kita coba _push up_ dulu. Jika ingin berolahraga bersama saya, setiap hari saya olahraga jam 6 pagi, kita bisa sambil berdiskusi," ajaknya.

Sementara, Ketua KONI Kepulauan Babel, Ricky Kurniawan, mengatakan bahwa kegiatan KONI Kepulauan Babel Goes To School, sudah tercetus sejak tahun lalu.

Digagasnya kegiatan tersebut, kata Ricky, bertujuan untuk menjaring atlet muda sejak usia dini, yang dilakukan melalui sekolah-sekolah yang ada di Kepulauan Babel.

Selain itu, kegiatan tersebut juga bertujuan untuk mengatasi permasalahan terkait kurangnya minat siswa, terhadap kegiatan olahraga di sekolah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: