Puan Maharani Ajak WNI Cegah Polarisasi Jelang Tahun Politik 2024

Puan Maharani Ajak WNI Cegah Polarisasi Jelang Tahun Politik 2024

Puan Maharani--

KETUA DPR RI Puan Maharani mengajak Warga Negara Indonesia (WNI) di luar negeri tetap berpegang teguh pada idealisme dan tetap objektif dalam memasuki tahun politik 2024. Ia berharap, WNI tidak terjebak pada polarisasi, namun tetap menjaga persatuan nasional.

Dalam pesta demokrasi mendatang, Puan mengajak semua elemen bangsa bekerja maksimal agar tercipta suasana damai, kondusif, dan demokratis, termasuk kantor-kantor perwakilan Indonesia di luar negeri.

“Diharapkan tahun politik ini tidak menyebabkan polarisasi di masyarakat. Persaingan antar partai politik tidak perlu menjadi suasana tidak nyaman bahkan terbelah di tingkat masyarakat,” ungkap Puan saat berkunjung ke kantor Perutusan Tetap Republik Indonesia untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di New York, Amerika Serikat.

Dilansir dari dpr.go.id, Mantan Menko PMK itu mengatakan kantor perwakilan negara di luar negeri harus bisa menjaga nama baik Indonesia.

Untuk itu, lanjutnya, peran serta PTRI (Perutusan Tetap Republik Indonesia), KBRI (Kedutaan Besar Republik Indonesia), dan Konsulat Jenderal (Konjen) RI dibutuhkan dalam mengupayakan kondusifitas masyarakat di luar negeri saat Pemilu.

“Kantor Indonesia di luar negeri adalah cermin kita sebagai warga Indonesia. Jangan sampai kita sudah adem ayem kaya gini, hanya karena ada masalah perbedaan yang harusnya cuma bisa terjadi di bilik pencoblosan, jadi timbul permasalahan. Di luar bilik pemungutan suara, kita tetap saudara, sesama warga Indonesia,” tambah Puan.

Terakhir, Politisi Fraksi PDI-Perjuangan ini berharap apa yang disampaikannya dapat menjadi refleksi bersama dalam upaya memajukan kesejahteraan rakyat Indonesia.

“Semoga kedatangan saya dan delegasi dapat menambah semangat rekan-rekan untuk terus menjalankan tugas dan memperjuangkan kepentingan nasional Indonesia,” tutup Puan.

Diketahui, Kedatangan Puan ke PTRI PBB merupakan undangan dari Wakil Tetap RI (Watapri) untuk PBB di New York atau Dubes RI untuk PBB, Arrmanatha Christiawan Nasir. Pertemuan yang dibalut dalam jamuan makan siang itu juga dihadiri oleh Duta Besar RI untuk Amerika Serikat, Rosan Roeslan dan Konsul Jenderal Republik Indonesia (Konjen RI) New York, Winanto Adi.

Puan datang ke PTRI New York di sela-sela menghadiri perhelatan Annual Parliamentary Hearing at the United Nations di Markas PBB, New York, yang bertemakan tentang pengelolaan air yaitu ‘Water for People and the Planet: Stop the Waste, Change the Game, and Invest for Future’. Ia didampingi oleh anggota DPR RI, Charles Honoris dan Irine Yusiana Roba Putri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: