BPPW Babel Selesai Percantik Lingkungan Nelayan II, Ada Apa Saja?

BPPW Babel Selesai Percantik Lingkungan Nelayan II, Ada Apa Saja?

Bupati Mulkan bersama jajaran BPPW Babel dan Forkopimda Bangka berfoto dengan latar belakang lingkungan Nelayan II yang baru.--

BABELPOS.ID, SUNGAILIAT - Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menyerahkan prasarana kawasan Nelayan 2 SUNGAILIAT kepada Pemkab Bangka, Rabu (24/1/2023).

Wajah baru Lingkungan Nelayan II ini dilengkapi gazebo, tambatan perahu dan sarana publik lainnya.

Penyerahan ditandai dengan  penandatanganan berkas oleh Kepala BPPW Bangka Belitung Miarka Risdawati, ST.,M.S, dan Bupati Bangka Mulkan SH MH.

Bupati Mulkan mengatakan, pemerintah Kabupaten Bangka mengucapkan terima kasih dengan telah selesainya pengembangan kawasan Nelayan 2 Sungailiat.  

"Kami atas nama pemerintah Kabupaten Bangka dan kepala daerah mengucapkan terima kasih, kepada semua pihak yang telah mendukung terlaksananya pengembangan Lingkungan Nelayan 2 dengan dibangun berbagai sarana dan prasarana pendukung untuk masyarakat di daerah ini," ucapnya.

BACA JUGA:Nelayan Dibantu Kapal, Bupati Mulkan: Jangan Dipakai Menambang

Setelah serah terima prasarana ini kata Mulkan, selanjutnya Pemkab Bangka akan membentuk Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) di Lingkungan Nelayan 2 Sungailiat sebagai pengelola kawasan ini.

Dikatakan Mulkan, Pemerintah Kabupaten Bangka bersyukur karena setelah pengembangan kawasan Nelayan 1 bisa dilanjutkan dengan pengembangan kawasan Nelayan 2 Sungailiat.

"Alhamdulilah dua tahun terakhir ini daerah kita mendapat prioritas dari pemerintah pusat, untuk pengentasan kawasan kumuh yang ada 34 provinsi. Kita menjadi salah satu, pada tahun 2021 pengembangan kawasan Nelayan 1 dan kemudian pada tahun berikutnya dilanjutkan pengembangan kawasan di Nelayan 2 Sungailiat," jelasnya.

BACA JUGA:PT Timah Tbk Serahkan Motor Roda Tiga ke Kampung Nelayan II di Sungailiat

Karenanya ia berpesan kepada masyarakat Lingkungan Nelayan 1 dan 2 hendaknya menjaga semua sarana dan prasarana yang telah dibangun. "Pergunakan sarana tersebut dengan sebaik mungkin,” himbau Mulkan.

Ditambahkan Mulkan, Program Kawasan Nelayan 1 dan 2 Sungailiat merupakan bagian dari misi Bangka Setara untuk pemerataan pembangunan antar wilayah.

BACA JUGA:PT Timah Komitmen Bantu Nelayan, Kembali Bantu Pengobatan Nelayan Matras

Sementara Miarka Risdawati menjelaskan pengembangan kawasan Nelayan 2 merupakan kegiatan dari BPPW Bangka Belitung yakni Program Kotaku.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: