Pilkades Babar Berjalan Damai dan Lancar, Bong Ming Ming : Kades yang Terpilih Jangan Mengecewakan Masyarakat

Pilkades Babar Berjalan Damai dan Lancar, Bong Ming Ming : Kades yang Terpilih Jangan Mengecewakan Masyarakat

Suasana pemungutan suara di salah satu TPS di Desa Tempilang.--

BABELPOS.ID, MUNTOK - Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Bangka Barat berlangsung lancar dan damai. Wakil Bupati Bangka Barat, Bong Ming Ming pun berharap Kades -kades terpilih tak mengecewakan masyarakat.

"Harapan kita kades-kades terpilih, Insyaallah adalah kades pilihan-pilihan supaya masyarakat Bangka Barat jangan dikecewakan," ungkap Wabup Bong Ming Ming, saat dikonfirmasi, Rabu (26/10/22).

BACA JUGA:Pilkades Serentak, Pemkab Babar Keluarkan SE Libur Lokal

Bong Ming Ming juga mengajak Kades terpilih untuk bisa saling bersinergi dengan Pemerintah daerah, supaya membuat hal yang terbaik bagi Bangka Barat.

"Penting kalau untuk masalah itu karena Kades itu bagian dari pada pemerintah Kabupaten Bangka Barat jadi kita harus bekerja tim saling melengkapi," ucapnya.

BACA JUGA:Bupati Sukirman Lepas Logistik dan Pergeseran Pengamanan Pilkades Babar

Menurut Wabup, desa tanpa Pemda kurang baik, begitu juga Pemda tanpa Kades kurang lengkap. Oleh karena itu ia meminta kepala desa dengan kepala daerah saling menguatkan.

"Artinya kita adalah satu tim saling bersinergi antar kepala desa dengan kepala daerah saling menguatkan, Insyaallah dengan seperti itu pembangunan akan lebih baik," bebernya.

BACA JUGA:Personil Gabungan Ikut Mengawasi Pelipatan Surat Suara Pilkades di Babar

Sementara itu, Panitia Pemilihan Tingkat Daerah (PPTD) sekaligus PLT Asisten II Pemkab Babar, Heru Warsito mengatakan Pilkades serentak yang diselenggarakan di 55 desa dari enam kecamatan di Kabupaten Bangka Barat, secara garis besar pelaksanaan berjalan dengan lancar, kondusif dan sangat damai.

Dari pemantauan pihaknya, di Kecamatan Parittiga tepatnya di Desa Sekarbiru, Telak, Kapit, Semulut dan Bakit cukup bagus dan angkat partisipasi sangat besar. 

BACA JUGA:Mewanti-Wanti Ada Ujuk Rasa Pilkades Serentak, Polres Babar Mulai Persiapkan Satu Pleton Dalmas

"Dari rata-rata daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 400 dimasing-masing tempat pemungutan suara (TPS) hingga pukul 10.00 ini sudah diatas 300 orang. Artinya peran serta masyarakat dalam memilih kepala desa sangat antusias dan menjadi angin segar bagi kita," jelasnya.

Heru juga berpesan calon kepala desa yang menang untuk jangan merasa berbangga, sebab kemenangan itu adalah tugas berat untuk ke depannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: