Karena Hutang dan Asmara, Pria Ini Ditemukan Tewas Tergantung
Jajaran Satreskrim Polres Belitung saat melakukan evakuasi terhadap jenazah pria Jalan Teuku Umar Tanjungpandan yang tewas gantung diri.--
BABELPOS.ID, TANJUNGPANDAN - Diduga karena putus cinta, pria berinisial RO (22) warga Jalan Teuku Umar, Tanjungpandan, Belitung tewas gantung diri.
Pria itu ditemukan tewas gantung diri oleh ayahnya, T di rumah kosong milik Ahiong yang ada di Jalan Teuku Umar, Tanjungpandan, Sabtu (22/10) pagi.
Kasatreskrim Polres Belitung Iptu Edi Purwanto membenarkan adanya peristiwa penemuan pria yang tewas gantung diri pada seutas tali.
"Benar. Diduga korban mengakhiri hidupnya bunuh diri dengan cara gantungkan diri," kata Iptu Edi Purwanto.
BACA JUGA: Diduga Ada Masalah Keluarga, IRT Nekat Gantung Diri
Iptu Edi menjelaskan, penemuan jasad korban bermula saat sang ayah pria berinisial T bangun tidur lalu menuju kamar mandi.
Setelah itu, dia terkejut melihat kursi dan ada yang menggantung di tembok sebelah WC rumahnya tersebut.
"Merasa curiga dia naik ke atas kursi itu dan lalu melihat ke sebelah tembok. Dia terkejut melihat anaknya meninggal dalam kondisi menggantung," jelasnya.
BACA JUGA: Diduga Cekcok dengan Pacar, Pria 18 Tahun di Petaling Banjar Gantung Diri
Melihat hal itu, T langsung berlari dan memanggil anak perempuannya bernama L dan tetangganya. Lalu warga langsung melaporkan ke Polres Belitung.
Mendapat informasi itu, Jajaran Satreskrim Polres Belitung langsung menuju ke lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan membawa jasad korban ke RSUD dr H Marsidi Judono.
"Dari hasil olah TKP ditemukan tali berwarna biru yang digunakan sebagai alat gantung diri. Dari hasil identifikasi tidak ditemukan indikasi kekerasan di tubuh korban," ungkapnya.
BACA JUGA: Pria Ber-KTP Lubuklinggau Tewas Gantung Diri di Belitung Timur
Beredar informasi bahwa korban nekat mengakhiri hidupnya gara-gara masalah hutang dan faktor asmara. Sebab korban baru putus cinta dengan kekasihnya. "Kita masih melakukan pendalaman," pungkasnya. (**)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: