Berolahraga di Kompleks Bukit Baru PT Timah Tbk, Menjaga Kebugaran Sekaligus Menikmati Rindangnya Pepohonan
--
PANGKALPINANG - Komplek Perumahan Bukit Baru PT Timah Tbk menjadi salah satu kawasan favorit untuk berolahraga bagi warga Kota Pangkalpinang.
Memiliki banyak pohon-pohon rindang dan jalan yang lebar, membuat para olahragawan nyaman untuk berolaharaga ringan seperti jogging disepanjang jalan Komplek.
BACA JUGA: PT Timah Tbk Raih Penghargaan Subroto 2022
Tak kalah menariknya, selain bisa jogging kawasan Komplek Bukit Baru PT Timah Tbk ini juga dilengkapi dengan fasilitas sarana olahraga yang bisa digunakan masyarakat umum.
BACA JUGA: Dukung Sport Tourism Belitung, PT Timah Tbk Sukseskan Belitung Triatlhon Challenge
Fasiltas ini terletak di Ruang Bermain Ramah Anak (RBRA) Tins Green Garden Forestree yang menyediakan berbagai wahana permainan anak dan juga alat untuk berolahraga.
BACA JUGA: Gagal Menyalip, Tersenggol Ertiga, Terlindas Avanza, Pelajar SMP Tewas di Jalan
Ridho Permana (16) salah satu pengunjung yang rutin melakukan kegiatan jogging dikawasan komplek perumahan Bukit Baru menuturkan jika kawasan ini menjadi salah satu tempat favoritnya.
BACA JUGA: Teknik Pertambangan yang Baik 2022, PT Timah Tbk Sabet 8 Penghargaan
“Hampir 3 tahun ini saya rutin jogging di sini, dimana dalam satu minggu saya bisa 2 sampai 3 kali ke sini, ini sudah menjadi salah satu tempat favorit saya," katanya.
BACA JUGA: PT Timah Tbk Komitmen Jalankan Bisnis Sesuai HAM
Selain jogging, Siswa SMAN 4 Pangkalpinang juga kerap memanfaatkan fasilitas yang tersedia di RBRA ini, seperti Pull Up, shit Up dan lain sebagainya untuk melatih otot-ototnya.
“Sekitar 30 menit saya berolahraga disini, kegiatan ini saya lakukan usai pulang sekolah. Awalnya ikut jogging disini diajak teman-teman, ternyata enak kalau jogging disini. Karena hawanya yang sejuk juga tempatnya teduh, membuat suasana jogging disini menjadi nyaman,” ujar Ridho.
Tak hanya dimanfaatkan oleh individu, kawasan ini juga menjadi bagian sejarah terbentuknya komunitas Baryon Calisthenics.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: