4 Atlet Panahan Bateng Lolos Babak Eliminasi Timah Archery Club League Indoor

4 Atlet Panahan Bateng Lolos Babak Eliminasi Timah Archery Club League Indoor

Atlet panahan Bangka Tengah.--

BABELPOS.ID, PANGKALAN BARU - Sebanyak 4 atlet pemanah Perwakilan Selawang Segantang Archery berhasil lolos ke babak eliminasi dalam kejuaraan Timah Archery Club League Indoor Seasion 1 pada, Sabtu (17/9/2022) di Komplek PT. Timah Pangkal Pinang. 

Dalam perlombaan ini terdapat beberapa kategori perlombaan yakni, Bear Bow Men and Women, Compound Men and Women, Standar Nasional (U-10, U-13, U-15 untuk Men and Women) dengan 2 tahapan (Babak Qualifikasi dan Babak Eliminasi).

BACA JUGA:Safari Ramadan Terakhir, Bupati Algafry Buka Bersama KNPI, KONI dan K3S

Firmansyah selaku Ketua Club Selawang Segantang Archery mengatakan dalam perlombaan tersebut ada beberapa kategori yang diikuti oleh Selawang Segantang Archery.

"Jadi kita ikut lomba Bear Bow, Compound, Standar Nasional U-15 dan Standar Nasional biasa," ujarnya pada Minggu (18/9/2022).

BACA JUGA:2 Atlet Panahan Bateng Bakal Ikut Kejurnas di Palangkaraya

Ia mengungkapkan, ada satu lomba yang belum clubnya ikuti. "Kita tidak mengirimkan atlet recuve, karena alatnya tidak ada. Insyaallah mudah-mudahan kedepannya bakalan ada," tuturnya.

Ia mengatakan bahwa pada kegiatan ini, pihaknya menurunkan sebanyak 15 atlet dan hanya 4 yang lolos ke babak selanjutnya. 

BACA JUGA:Bateng Raih 21 Medali Kejuaraan Panahan Babel, Ketua Tim Tak Menyangka

"Kali ini turun 15 atlet muda, tapi cuma 4 yang lolos ke babak eliminasi. Kita akan latih terus atlet-atlet muda Bangka Tengah, agar lebih terbiasa dengan perlombaan," tuturnya. 

"Bahkan kita masih memiliki atlet senior yang belum turun semua dan akan kita siapkan untuk Porprov," sambungnya.

BACA JUGA:Jambore Daerah Babel Diisi Materi Panahan

Keempat atlet yang lolos tersebut yakni Veli kategori Standar Nasional U-15, Feby kategori Bear Bow Women, Retno kategori Bear Bow Women dan Ardian kategori Compound Men yang berhasil masuk 8 besar untuk lanjut ke babak eliminasi. 

Firman mengatakan jika pihaknya sudah dibantu Bupati Bangka Tengah dalam perlombaan ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: