Dedy Apriandy Jabat Ketua DPD GAMKI Babel

Dedy Apriandy Jabat Ketua DPD GAMKI Babel

PANGKALPINANG - Dewan Pimpinan Daerah Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (Gamki) Bangka Belitung (Babel) sukses menyelenggarakan Konferensi Daerah (Konferda) pada Sabtu (19/3) di PIA Hotel Pangkalpinang.

Konferda untuk pertama kalinya juga menentukan kepengurusan definitif masa bakti 2022-2025. Terpilih Dedy Apriandy sebagai ketua. Konferda juga turut dihadiri perwakilan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) GAMKI, Alan Christiani Singkali, sekaligus pemimpin jalannya konferda GAMKI Babel.

Dalam sambutannya, Alan menyampaikan agar para pemuda Kristen di Babel dapat menjadi bagian dalam setiap aspek kehidupan baik dalam Bersaksi, Bersekutu dan Melayani sesuai dengan panggilannya.

\"Semoga para pemuda kristen di Babel bisa selalu menjadi bagian dari aspek kehidupan, dan selalu berperan aktif dalam membantu Pemerintah menjalankan program dan kebijakannya selaku mitra,\" ujarnya, dalam siaran pers yang diterima Babel Pos, Kamis (24/3).

Sementara itu, Ketua DPD Gamki Babel terpilih Dedy Apriandy, SE.MM menyampaikan ucapan puji syukur atas kasih Tuhan sehingga acara Konferda berlangsung dengan baik dan aman.

\"Puji Syukur kepada Tuhan Konferda Gamki berjalan aman, dan saya ingatkan, mari para kaum muda kristen kita saling bahu membahu dalam membangun Iman serta membangun Bangsa Indonesia dengan prinsip Bekerja, Berdoa dan cinta Tuhan, Nusa dan Bangsa,\" ungkapnya.

Turut hadir Ketua Umum Persekutuan Gereja Babel Pendeta Sanema Ari Zabuto, dan Pembimas Kristen Kementerian Agama wilayah Bangka belitung. Pendeta Fredy Sihombing.(jua)

Adapun Susunan Kepengurusan DPD GAMKI Babel Priode 2022-2025 yakni:

DPD GAMKI BABEL
Ketua : Dedy Apriandy, SE.MM
Sekretaris: Goklas Hutagaol, ST
Bendehara: Febry Ginting,SH

DPC GAMKI Pangkalpinang
Ketua : Eko Sentosa, SMn.MSi
Sekretaris : Sanderik Saragih, SPsi
Bendahara : Gerry Latupapua

DPC GAMKI BANGKA
Ketua : Erik Yohanes
sekretaris : Poltak Siregar, SH
Bendahara : Sri Tambunan

DPC GAMKI BANGKA TENGAH
Ketua : Kris Pardede
Sekretaris : Sihol Manullang
Bendahara : Chandra Sialagan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: