BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Kantor Perwakilan wilayah Bank Indonesia (KPwBI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyelenggarakan Pekan QRIS Nasional (PQN) 2024. Agenda tahunan yang dilaksanakan secara serentak se-Indonesia ini dalam rangka meningkatkan dan memperluas penggunaan QRIS, baik untuk merchant atau pun pengguna.
Di Bangka Belitung, Pekan QRIS Nasional 2024 akan digelar mulai dari tanggal 8 hingga 18 Agustus 2024.
Acara ini bertujuan untuk mempromosikan penggunaan QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) sebagai metode pembayaran digital yang mudah dan aman di Indonesia termasuk di Bangka Belitung.
Pada Pekan QRIS Nasional kali ini, BI Babel akan menyelenggarakan sejumlah rangkaian kegiatan mulai Festival Belanja QRIS, Pemecahan Rekor Muri 1.079 Lempah Kuning hingga PQN Fun Run 5K.
BACA JUGA:Tekan Inflasi, Bank Indonesia dan TPID Babel Gelar Pasar Murah di Pulau Bangka dan Belitung
Untuk Festival Belanja QRIS akan dilaksanakan 8-15 Agustus 2024. Festival ini mengajak masyarakat untuk berbelanja di merchant yang sudah menggunakan QRIS. Setiap transaksi menggunakan QRIS akan memberikan kesempatan untuk memenangkan hadiah menarik, termasuk 1 unit tablet PC.
Kemudian, pemecahan Rekor MURI sajian lempah kuning terbanyak, akan dilaksanakan pada Minggu, 18 Agustus 2024 di halaman Kantor BI Bangka Belitung.
Sedangkan PQN 5K Fun Run juga akan dilaksanakan pada Minggu, 18 Agustus 2024 di halaman Kantor BI Bangka Belitung. Rencananya, untuk 1000 pendaftar pertama, setiap peserta akan mendapatkan jersey dan medali secara gratis dengan melakukan pendaftaran menggunakan QRIS sebesar 1 Rupiah.
BACA JUGA:Bank Indonesia Babel Gelar Capacity Building Wartawan
BACA JUGA:September 2022, Bank Indonesia Catat Inflasi Babel Relatif Terkendali
Kepala Kantor Perwakilan wilayah Bank Indonesia (KPwBI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Rommy Sariu Tamawiwy mengatakan, pekan QRIS Nasional 2024 ini juga mengajak masyarakat untuk lebih familiar dan terbiasa menggunakan QRIS dalam transaksi sehari-hari.
"Dengan tagline Pake QRIS, Biar Dak Ketinggel, diharapkan semakin banyak masyarakat yang beralih ke metode pembayaran digital ini, yang tidak hanya cepat dan mudah, tetapi juga aman. Untuk maju bersama mewujudkan digitalisasi kepada seluruh elemen masyarakat Bangka Belitung," kata Rommy dalam Press Conference dan soft launching PQN Babel 2024, Kamis (8/6/2024).
Seperti diketahui bersama, ujar Rommy, QRIS merupakan inovasi dari Bank Indonesia untuk menyederhanakan dan mempercepat proses transaksi digital.
Dengan satu kode QR, kata Rommy, masyarakat bisa melakukan berbagai jenis pembayaran dari berbagai penyedia jasa pembayaran yang berbeda-beda.