Siap Lawan Australia, Kluivert Siapkan Perubahan Timnas Indonesia

Latihan Timnas Indonesia --Foto: ist
BACA JUGA:Cinta Indonesia, Shin Tae-yong akan Kembali ke Indonesia
Indonesia akan menjalani pertandingan tandang melawan Australia di Stadion Allianz, Sydney pada Kamis pukul 16.10 WIB.
Saat ini tim Garuda ada di peringkat ketiga klasemen sementara Grup C dengan enam poin dalam enam pertandingan. Enam poin ini diraih Indonesia dari satu kemenangan, tiga kali seri, dan satu kali kekalahan.
Satu-satunya kemenangan Indonesia tercipta pada laga terakhir mereka saat mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2-0 di Jakarta melalui gol Marselino.
Di posisi ketiga, Indonesia terpaut satu poin dari Australia di posisi kedua dan 10 poin dari Jepang di posisi pertama.
Nantinya, dua tim teratas setiap grup di putaran ketiga akan lolos ke Piala Dunia 2026. Dua tim di bawahnya di peringkat tiga dan empat akan mengejar tiket tersisa di babak kualifikasi putaran keempat, sementara dua tim terbawah akan gugur.
BACA JUGA:Kluivert Langsung Antusias Latih Indonesia
BACA JUGA:Ini 4 Pemain Indonesia yang Bersinar Ditangan STY
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: antara