Sambut Hari Bhakti Imigrasi ke-75, Imigrasi Pangkalpinang Gelar Donor Darah

Sambut Hari Bhakti Imigrasi ke-75, Imigrasi Pangkalpinang Gelar Donor Darah

Hari Bhakti Imigrasi (HBI) ke-75, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pangkalpinang menggelar kegiatan donor darah, Rabu (15/1/2025).--

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Dalam rangka Hari Bhakti Imigrasi (HBI) ke-75, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pangkalpinang menggelar kegiatan donor darah, Rabu (15/1/2025).

Kegiatan ini terlaksana berkat Kerjasama dengan Palang Merah Indonesia Kota Pangkalpinang.

BACA JUGA:Mantan Kadivpas Kemenkumham Babel, Kunrat Kasmiri, Promosi Jadi Kakanwil Ditjen Pemasyarakatan Jawa Tengah

Bertempat di Aula Kantor Imigrasi Pangkalpinang, kegiatan ini tidak hanya diikuti oleh internal pegawai Imigrasi Pangkalpinang, namun juga berasal dari perwakilan pegawai satker Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan serta masyarakat umum pengguna layanan keimigrasian di wilayah Kota Pangkalpinang.

BACA JUGA:Mantan Kadivpas Kemenkumham Babel, Kunrat Kasmiri, Promosi Jadi Kakanwil Ditjen Pemasyarakatan Jawa Tengah

Kegiatan donor darah diawali dengan mengisi data diri serta kuesioner riwayat penyakit.

Setelah itu, dilanjutkan dengan pengecekan tekanan darah dan hemoglobin.

Berdasarkan hasil pengecekan tekanan darah dan hemoglobin, dari total 50 pegawai dan masyarakat umum yang mendaftar, 10 pegawai maupun masyarakat belum memenuhi syarat, sehingga ada 40 kantong darah yang berhasil dikumpulkan.

BACA JUGA:Kemenkum Babel Canangkan Pembangunan Zona Integritas Menuju WBBM Tahun 2025

Kepala Kantor Imigrasi Pangkalpinang, Alimuddin mengatakan, kegiatan donor darah seperti ini merupakan wujud kepedulian Imigrasi Pangkalpinang terhadap sesama.

“Kami harap kegiatan donor darah ini bisa membantu menjaga ketersediaan stok darah di PMI Kota Pangkalpinang, sehingga nantinya bisa bermanfaat bagi masyarakat yang sangat membutuhkan transfusi darah," ungkap Alimuddin.

BACA JUGA:PW Pemuda Muhammadiyah Bangka Belitung Diapresiasi Kapolda Gaungkan Pemberantasan Geng Motor

Selain donor darah, Kantor Imigrasi Pangkalpinang juga telah melaksanakan kegiatan lain dalam rangka HBI ke-75, seperti Layanan Paspor Simpatik.

Berbagai kegiatan lain juga akan dilaksanakan seperti, Bakti Sosial, Imigrasi Sehat (Jalan Sehat), upacara tabur bunga dan upacara peringatan HBI pada puncak acara pada tanggal 1 Februari mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: