Kalapas Pangkalpinang Hidayat Ajak Warga Binaan Intropeksi Diri Teladani Akhlak Rasulullah SAW

Kalapas Pangkalpinang Hidayat Ajak Warga Binaan Intropeksi Diri Teladani Akhlak Rasulullah SAW

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pangkalpinang.--

“Salat tepat waktu, berjamaah, dan di masjid (TBM) adalah salah satu kunci utama dalam meneladani Rasulullah SAW.

Kita akan lebih dekat kepada Allah SWT serta akan menjadi pribadi yang lebih baik,” pesannya.

BACA JUGA:Kemenkeu: Dana Desa 2025 Diprioritaskan untuk Tangani Perubahan Iklim

Ia juga menekankan agar jadikan Rasulullah SAW sebagai teladan dalam kehidupan sehari-hari, contoh sempurna dalam semua aspek kehidupan.

Akhlak yang penuh kasih sayang, kejujuran, kesabaran dan cerminan bagi kita semua, terutama dalam menjalani tantangan hidup.

BACA JUGA:Percantik Kawasan Wisata Tanjung Pakdan, PT Timah Bersama Warga Akan Bangun Gapura

"Mari kita tingkatkan cinta kepada Rasulullah tidak hanya dengan memperingati Maulid Nabi, tetapi dengan menjalankan perintah  Allah SWT yang dibawa oleh Nabi Muhammad SAW serta meneladani sifat mulianya," ajaknya.

Rangkaian kegiatan diisi dengan pembacaan Al-Qur’an oleh Warga Binaan M. Farhari, yang dilanjutkan dengan Saritilawah oleh M. Harris Munandar.

Keduanya membacakan Surat Al-Ahzab ayat 21-22, yang berisi teladan kehidupan Rasulullah SAW. 

BACA JUGA:Polresta Pangkalpinang Perketat Pengamanan di Gudang Logistik Pilkada 2024

Acara diakhiri dengan doa bersama, yang dipimpin oleh Ustaz Kemas, memohon keberkahan dan bimbingan Allah SWT untuk semua yang hadir, agar selalu diberi kekuatan dalam meneladani akhlak Rasulullah SAW dan meningkatkan cinta kepadanya dalam kehidupan sehari-hari.

BACA JUGA:Melindungi Data Pribadi dari Serangan Siber

Melalui kegiatan ini, Lapas Pangkalpinang berharap Warga Binaan semakin termotivasi untuk memperbaiki diri, menguatkan keimanan, dan siap menjadi individu yang lebih baik di masa depan.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: