Seniman & Budayawan Bangka Sepakat Bakukan Tari Sambut Sepintu Sedulang

Seniman & Budayawan Bangka Sepakat Bakukan Tari Sambut Sepintu Sedulang

Seniman dan Budayawan Bangka.--

Seniman & Budayawan Bangka ,Tari Sambut Sepintu Sedulang,Seniman Bangka,Budayawan Bangka, kabupaten Bangka,Seniman,Budayawan,

 

 

BABELPOS.ID, SUNGAILIAT - Tari Sambut Sepintu Sedulang akan ditetapkan menjadi prosesi penyambutan tamu agung dan istimewa di Kabupaten Bangka.

Pembahasan mengenai hal tersebut telah berlangsung kemarin, Selasa 14 Agustus 2024 di Gedung Juang Sungailiat Kabupaten Bangka yang juga sekretariat Dewan Kesenian Bangka.

Kegiatan bertajuk Penyampaian Hasil Verifikasi Lapangan Tari Sambut Sepintu Sedulang tersebut diinisiasi Dewan Kesenian Bangka (DKB) dan didukung penuh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Bangka.

BACA JUGA:Kakanwil Kemenag Babel Ingin Kampung Zakat “BEKAIS” Mulai Dikelola Dengan Berbasis Digitalisasi

"Ada beberapa hal yang kita sepakati dari pertemuan kemarin, yang paling substansi itu bahwa tarian ini untuk menyambut tamu agung dan istimewa mulai dari level Bupati dan Forkopimda tingkat Kabupaten dan Gubernur beserta forkopimda provinsi, tamu negara, tokoh budaya yang datang dan berkunjung ke Kabupaten Bangka," ujar Sekretaris Dewan Kesenian Bangka Ade Widyasari, Kamis (15/8/2024) lalu.

BACA JUGA:Tingkatkan Hasil Tangkapan Nelayan, PT Timah Serahkan Bantuan ke KUB Rezeki Rangsang

Sementara itu Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Bangka Rismy Wira Madonna mengapresiasi kegiatan yang diikuti oleh para seniman dan budayawan diantaranya Yan Megawandi, Ketua Dewan Kesenian Bangka Wandasona Alhamd, Ikhsan Mokoginta, Sugianto, Zulkifli, Ira Esmeralda, Zalfika, Budi, Junaidi Rahim dan para pencipta dan penggagas Tari Sambut Sepintu Sedulang Parlind. H (video call) dan Murmahudi serta ketua - ketua sanggar seni Pesona Wangka, Rebang Emas, Rentak Betuah, Kemuning, Lawang Budaya, Art Dance.

BACA JUGA:Sambut HUT ke-79 RI dan Rayakan HUT ke-48, PT Timah Bagikan 480 Lembar Bendera

"Alhamdulillah kegiatan ini memang penting karena selama ini banyak orang atau dikelompok masyarakat itu mau mempelajari tari Sambut Sepintu Sedulang ini, namun mereka minim akses untuk mempelajarinya sama siapa. Mereka tampilpun masih salah. Maka kami disparbud mendukung penuh terlaksananya kegiatan ini yang hasilnya nanti akan di implementasikan kegenerasi khususnya," ungkap Wira.

Kegiatan penyampaian hasil verifikasi Tari Sambut Sepintu Sedulang kemarin berlangsung cukup alot, para peserta yang hadir juga cukup antusias menyampaikan pendapat dalam sesi diskusi.

BACA JUGA:PT Timah Serahkan Bantuan ke Yayasan Baiturrahman Desa Batu Belubang 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: