Pj Gubernur Babel Berbuka Puasa Bersama di Masjid Raya Tua Tunu dan Berdialog Dengan Masyarakat

Pj Gubernur Babel Berbuka Puasa Bersama di Masjid Raya Tua Tunu dan Berdialog Dengan Masyarakat

Ist/Dokumentasi Diskominfo Babel--

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) Safrizal ZA berbuka puasa bersama sekaligus menyerahkan secara langsung santunan kepada 20 anak yatim piatu di Masjid Raya Tua Tunu pada Minggu, (24/3/2024).

Pj. Gubernur Safrizal menyempatkan berdialog singkat dengan masyarakat Tua Tunu usai melaksanakan salat maghrib berjemaah. Dikatannya bahwa Tua Tunu merupakan kampung yang cukup terkenal dengan tradisi yang masih berjalan dengan baik. 

BACA JUGA:PKS Pangkalpinang Buka Puasa Bersama Gen Z

Dalam kesempatan ini, dirinya juga mengajak masyarakat untuk menggenjot sektor pertanian agar bisa menggerakkan ekonomi di Kepulauan Bangka Belitung ini. 

"Agar kita mampu menyediakan pangan sendiri, tak bergantung pada pulau lain. Seperti yang kita ketahui, saat ini sebanyak 80 persen kita bergantung beras dari pulau lain. Saya yakin Insya Allah kita bisa tingkatkan ekonomi melalui sektor pertanian," ujarnya. 

BACA JUGA:realme 12 5G Meluncur, Cek Harganya

Pria yang juga menjabat Dirjen Bina Adwil Kemendagri ini mengatakan bahwa suatu hari kita akan mengalami krisis pangan, bahkan di beberapa negara sudah mengalami. Untuk itu ia mengajak masyarakat melakukan program Semarak Babel (Semangat Menanam Rakyat Babel) dengan menanam tanaman pangan dan hortikultura. 

BACA JUGA:Segini Harga HUAWEI MatePad 11.5 PaperMatte Edition di Indonesia

"Kita harus mulai green ekonomi lewat _sustainable government_. Sektor industri lain tetap kita pancing, misalnya pabrik kaolin. Kemudian ada beberapa sektor tani yang mau masuk seperti sektor bambu yang diperuntukkan skala industri. Kalau kita punya 10.000 hektar, kita bisa bikin pabrik bambu, yang menghasilkan produk untuk bahan baku baju, sepatu dan lain sebagainya," tuturnya. 

Untuk itu, dirinya mengajak terutama masyarakat di Kampung Tua Tunu tetap semangat mengelola sektor tani, karena sektor tani ini tak akan ada habisnya,  bahkan negara di dunia akan bergantung pada negara yang kuat sektor pertaniannya. 

BACA JUGA:Ini Kegiatan Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Narkotika Pangkalpinang di Bulan Ramadhan

Terkait Bulan Ramadan, dirinya berharap di bulan penuh rahmat, penuh manfaat ini, semua umat muslim bisa meningkatkan ibadahnya. 

"Semoga kita masuk dalam golongan La'alakum tattaqun (yang bertakwa), kuncinya dengan melaksanakan perintah Allah dan meninggalkan laranganNya, juga saling menasehati dan tolong menolong dalam kebaikan," harapnya. 

BACA JUGA:Kreatif, Biologi UBB Sukses Gelar Kelas Ecoprint

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: