85 Persen Kanker Paru Terkait Kebiasaan Merokok
Rokok dan kanker paru. --Foto: ist
"Pencegahan terbaik adalah berhenti merokok. Juga menghindari paparan asap rokok pasif, polusi udara, serta polusi di tempat kerja seperti bahan kimia dan asbestos," ujarnya.
BACA JUGA:Hati-hati... BPOM Ingatkan 13 Kosmetik Ini Beresiko Kanker Kulit
BACA JUGA:Nah Lho, Ternyata Kompor Gas Pancarkan Zat Pemicu Kanker Kanker
Cara mendiagnosis kanker paru meliputi pemeriksaan fisik, imaging (seperti foto rontgen, CT scan, dan MRI), pemeriksaan ke dalam saluran napas di paru dengan alat bronkoskopi, pengambilan sebagian kecil jaringan paru (biopsi), dan tes molekuler untuk identifikasi mutasi genetik atau biomarker untuk memandu opsi terapi terbaik.
"Pengobatan pada dasarnya bergantung kepada jenis kankernya, seberapa luas sudah menyebar dan riwayat medik pasiennya. Pilihan pengobatan meliputi pembedahan, radioterapi, kemoterapi, terapi target, dan imunoterapi," katanya.
Selain itu juga diperlukan perawatan dukungan untuk menangani gejala, mengatasi nyeri, dan memberi dukungan emosional. (*)
BACA JUGA:Nah Lho! Masak dengan Suhu Tinggi Picu Kanker
BACA JUGA:Tumor dan Kanker, Oh Ini Bedanya...
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: antara