Tingkatlan SDM, Pemkab Bateng Gelar Seminar Kepemudaan

Tingkatlan SDM, Pemkab Bateng Gelar Seminar Kepemudaan

Seminar Kepemudaan di Aula BKPSDMD Bangka Tengah--

BABELPOS.ID, KOBA - Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) menggelar kegiatan seminar kepemudaan dengan mengusung tema "Bergerak, Berdaya, dan Berkarya Bersama Majukan Pemuda Bangka Tengah" Tahun 2023 di Aula Diklat BKPSDMD Bateng, pada Kamis, (16/11/2023).

Mewakili Bupati Bangka Tengah, Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesra Bangka Tengah, Pittor mengatakan Pemkab Bateng senantiasi berkomitmen untuk meningkatkan SDM, termasuk pemuda dalam program kegiatan pelayanan pemuda di wilayahnya.

BACA JUGA:Bupati Bateng : Penghulu di Bangka Tengah Sudah Sepakat Tidak Melakukan Akad Nikah di Usia Muda

"Dalam membentuk dan menghasilkan pemuda berkualitas, perlu adanya peningkatan kapasitas pemuda itu sendiri, maka perlu sinergitas antar pemerintah, organisasi pemuda, dan pihak terkait," tuturnya.

Dikatakan Pittor, kegiatan ini merupakan program pengembangan kapasitas daya saing kepemudaan dan diharapkan dapat meningkatkan penyadaran, pemberdayaan, dan pengembangan pemuda di Bateng.

BACA JUGA:Oppo Reno11 Series Segera Meluncur, Ini Bocoran Spesifikasinya

Ia juga berharap, kegiatan ini dapat meningkatkan kepemimpinan, kepeloporan, dan kesukarelawanan pemuda serta menjalin silahturahmi bersama.

"Mudah-mudahan juga bisa menambah ilmu, pengalaman, serta koneksi yang semakin luas untuk pemuda mengembangkan diri mereka," tuturnya.

"Semoga misi kita dalam mengwujudkan pemuda Bangka Tengah yang bergerak, berdaya, dan berkarya untuk memajukan pemida Bangka Tengah semakin unggul dapat segera teelaksana dengan baik," imbuhnya. (sak/ynd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: