2024 Pemkab Babar Upayakan Pembangunan Jalan Dusun Tegek Tempilang
--
MENTOK - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka Barat (Babar) bakal melanjutkan pembangunan 1 kilometer (KM) Ruas Jalan Limau Purut, Dusun Tegek, Bentengkota, Tempilang, yang belum dikerjakan.
Hal tersebut menyusul permintaan masyarakat untuk melaksanakan pembangunan itu, saat Rapat Bina Pamong yang digelar di Desa Bentengkota, Tempilang, pekan kedua bulan Oktober 2023 kemarin.
Kepala Bidang (Kabid), Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Babar Heryandi mengatakan, bahwa benar pembangunan ruas Jalan Limau Purut Dusun Tegek tersisa 1 Km lagi. Terkait usulan itu, pihaknya akan mencoba usulkan di tahun 2024.
"Memang sudah kita aspal sebelumnya di tahun 2022, tapi belum tuntas. Kalau tahun ini sudah tidak bisa, kemungkinan tahun 2024 mudah-mudahan bisa kita akomodir. Tapi untuk anggaran induk 2024 sudah dikunci dan tidak bisa diubah karena berkaitan dengan sistem," ujar Heryandi, Rabu (1/11/2023).
Kendati demikian, pihaknya nanti akan mencoba mengusulkan dalam kegiatan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) atau Anggaran Belanja Tambahan (ABT). Namun, untuk realisasinya kembali ke Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD).
"Kami tetap coba usulkan semua jalan yang ada di Babar, termasuk di Jalan Limau Purut, namun akan diusulkan ke TAPD dulu sebelum ke Banggar DPRD. Karena untuk bangun baru jalan sekitar 1 kilo itu membutuhkan anggaran paling tidak 3 miliar," ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: