Haris PJ Bupati Bangka, Wakil Ketua DPRD Rendra Basri: Pilihan Terbaik!

Haris PJ Bupati Bangka, Wakil Ketua DPRD Rendra Basri: Pilihan Terbaik!

Rendra Basri --

BABELPOS.ID, SUNGAILIAT - Penunjukkan M. Haris AR., sebagai Penjabat (PJ) Bupati Bangka direspon para wakil rakyat. Wakil Ketua DPRD Bangka Rendra Basri menegaskan, siapapun yang ditunjuk Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) adalah yang terbaik.

Dijelaskan Rendra penunjukan PJ Bupati sudah diatur dalam Permendagri Nomor 4 Tahun 2023. Semua tahapan yang diatur dalam Permendagri itu sudah dilalui.

"Jadi tidak ada masalah ketika seseorang ditunjuk dan dilantik sebagai PJ Bupati Bangka yang masa jabatan bupatinya akan habis pada tanggal 27 September 2023, karena pengangkatan PJ  Bupati ditetapkan dengan Keputusan Mendagri," kata Rendra, Senin (25/9)

BACA JUGA:Haris Jadi PJ Bupati, Darsani: Dia Sudah Tahu Bangka

DPRD Kabupaten Bangka kata Rendra, dapat mengusulkan 3 nama calon melalui Ketua DPRD sesuai dengan ketentuan yang sudah diatur. "Namun bukan memilih dan menetapkan PJ Bupati," ujarnya.

Karena itu, siapapun yang ditetapkan dan diangkat oleh Mendagri sebagai PJ Bupati Bangka berarti pilihan terbaik diantara ASN JPT Pratama yang diusulkan Gubernur dan DPRD.

"Yang tetapkan dan dilantik sebagai PJ Bupati dalam hal ini saudara M. Haris," kata politisi Golkar itu.

BACA JUGA:Pernah Lurah & Camat, Ini Karier Haris Sebelum Ditunjuk Jadi PJ Bupati Bangka

Sosok Haris bagi Rendra bukan orang baru. Karena sebelumnya Kepala Bakuda Babel itu pernah mengabdi sebagai ASN di Pemkab Bangka.

"Bagi beliau adalah suatu prestasi dan anugerah bisa berkumpul kembali bersama ASN dan DPRD Bangka, bersenergi dalam menjalankan tugas serta dapat meneruskan program yang sudah ditetapkan oleh Bupati Mulkan dan Wakil Bupati Syahbudin," tambahnya.

BACA JUGA:Ditunjuk Jadi PJ Bupati Bangka, Ini Prioritas Haris

Rendra berharap tugas yang diamanatkan kepada Haris untuk meneruskan program pemerintahan dapat berjalan dengan baik. "Jaga keharmonisan, jaga suasana kondusif antar pemerintahan, forkopimda dan masyarakat, karena sebentar lagi kita akan menyelenggarakan pesta demokrasi," ucapnya.

"Kami mengucapkan selamat dan sukses kepada saudara Haris atas ditetapkannya sebagai PJ Bupati Bangka," tambahnya. 

BACA JUGA: M Haris Siap Jadi Penjabat Bupati Bangka

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: