Pamit, Minta Maaf Pada Pegawai, Mulkan Sampaikan Ini

Pamit, Minta Maaf Pada Pegawai, Mulkan Sampaikan Ini

Bupati Mulkan memimpin apel terakhir di ujung masa jabatannya, Senin (24/9).--Yudi

BABELPOS.ID, SUNGAILIAT - Dua hari jelang masa jabatannya berakhir, Bupati Bangka Mulkan bersama Wabup Syahbudin menggelar apel bersama dengan semua pegawai lingkungan Pemkab Bangka, di halaman kantor Bupati Bangka, Senin (25/9/2023).

Dalam kesempatan menjadi Inspektur upacara itu, Bupati Mulkan yang akan mengakhiri masa jabatan pada Rabu, 27 September 2023, menyampaikan permintaan maaf jika selama 5 tahun memimpin Pemkab Bangka melakukan kesalahan.

BACA JUGA:Latih Ribuan Nasabah Bangka, Bupati Mulkan Puji Peran PNM Mekaar Tingkatkan Ekonomi Masyarakat

"Saya selaku kepala daerah, maupun secara pribadi meminta maaf apabila ada tutur kata, perbuatan, kekhilafan mohon dimaafkan, hal tersebut saya lakukan karena menjalankan tugas sebagai pemimpin di daerah ini," ujar Mulkan.

“Saya bersama wakil bupati meminta maaf apabila dalam menjalankan tugas ada kesalahan yang dilakukan, karena kami hanya manusia biasa," ucap Mulkan.

BACA JUGA:Kado Perpisahan Mulkan-Syahbudin: Bangka Kabupaten Terinovatif di Indonesia Tahun 2023

Mulkan menjelaskan, setiap kebijakan yang dilakukan selama memimpin Kabupaten Bangka, adalah murni untuk kepentingan pembangunan dan kemajuan daerah, bukan kepentingan pribadi.

“Wajar kalau ada rasa suka atau tidak suka akan kepemimpinan kami, tetapi ini demi kemajuan Kabupaten Bangka,” ujarnya.

BACA JUGA:Sosialisasi Pensiun PNS, Bupati Mulkan: Saya Pensiun Dulu

Dia berpesan, agar para pegawai di lingkungan Pemkab Bangka tetap semangat dalam bekerja, tingkatkan terus pelayanan kepada masyarakat, demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.(*)

BACA JUGA:Penghargaan Lagi Untuk Bupati Mulkan: ECCNE Award 2023

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: