iPhone 15 Series Resmi Diluncurkan, Siapkan Duit Segini

iPhone 15 Series Resmi Diluncurkan, Siapkan Duit Segini

iPhone 15 Series --Ist

Spesifikasi iPhone 15 Series 

iPhone 15 memiliki layar 6,1 inci, sedangkan iPhone 15 Plus memiliki layar 6,7 inci. Keduanya memiliki layar Super Retina XDR dengan kecerahan maksimum 2.000 nits ketika digunakan di luar ruangan.

Sebagai perlindungan, layar dilindungi oleh lapisan ceramic yang juga anti air dan debu. Apple mengklaim bahwa lapisan ini lebih kuat daripada lapisan pelindung ponsel lain.

Kedua model iPhone 15 dan iPhone 15 Plus kini memiliki kamera utama 48MP dengan kemampuan optical zoom 2x.

Untuk prosesor, Chipset A16 Bionic yang sebelumnya digunakan oleh iPhone 14 Pro, dipakai kembali mendukung kinerja ponsel ini.

BACA JUGA:Wow... iPhone 16 Pro Max Pakai Kamera Super Telephoto?

Apple juga menyematkan sejumlah fitur baru pada ponsel teranyarnya, salah satunya adalah fitur untuk kondisi darurat yang bernama "roadside assistance via satellite."

Teknologi ini memungkinkan pengguna untuk meminta pertolongan melalui satelit ketika mengalami masalah di jalan dan kehilangan sinyal.

Selain itu, Apple memasukkan teknologi Ultra Wideband generasi kedua, yang meningkatkan akurasi pencarian lokasi.

Dengan fitur ini, pengguna dapat dengan lebih mudah mencari lokasi orang lain yang membagikan lokasi.

BACA JUGA:iPhone 15 Pro Max Hadir dengan Fitur Eksklusif, Apa Itu?

Selain merilis iphone 15, Apple juga meluncurkan iphone 15 pro. Seri Pro diklaim punya desain lebih kokoh dengan bodi titanium dan chipset lebih kuat A17 Pro yang hadir dengan fabrikasi 3 nanometer. 

Chipset A17 Pro diklaim sebagai chipset fabrikasi 3 nanometer pertama yang ada di industri ponsel.

Chipset ini memiliki 19 miliar transistor yang digunakan untuk meningkatkan performa, efisiensi, serta beragam fitur yang dimiliki iPhone 15 Pro.

Chipset ini bahkan mampu memboyong game konsol seperti Resident Evil Village dan Resident Evil 4 ke dalam ponsel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id