Sambut HUT ke-78 Kemenkumham, Kakanwil Kemenkumham Babel Pimpin Upacara Tabur Bunga

Sambut HUT ke-78 Kemenkumham, Kakanwil Kemenkumham Babel Pimpin Upacara Tabur Bunga

--

PANGKALPINANG - Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung, Harun Sulianto pimpin upacara tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Prawitralaya Bangka Tengah, Rabu (9/8). 

Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Kakanwil Kemenkumham Babel Harun Sulianto, Perwira Upacara, Kepala Bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian Teguh Setiadi, dan Komandan Upacara, Kepala Subbidang Intelijen Keimigrasian Johnny Tunggul.

Mengawali kegiatan, dilakukan penghormatan kepada arwah pahlawan dan mengheningkan cipta yang dipimpin oleh Inspektur Upacara, lalu dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga.

Selanjutnya, Kakanwil Kemenkumham Babel Harun Sulianto beserta jajaran melakukan tabur bunga di pusara Gubernur Babel tahun 2007-2013 Eko Maulana Ali, dan Walikota Pangkalpinang tahun 1973-1978 Roesli Ramli, serta pusara para pahlawan lainnya.

Kakanwil Kemenkumham Babel Harun Sulianto menuturkan, kegiatan ini merupakan wujud rasa hormat dan penghargaan atas jasa pahlawan bangsa. “Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan nasionalisme pegawai Kemenkumham Babel,” ujarnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Eva Gantini, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemenkumham Babel I Gusti Ayu Putriari, Kepala Lapas Pangkalpinang Badarudin, Kepala Kanim Pangkalpinang Wahyu Wibisono, Kepala Lapas Narkotika Pangkalpinang Nur Bambang Supri Handono, serta Kepala Lapas Perempuan Pangkalpinang Hani Anggraeni.

Lalu hadir Kepala Bapas Pangkalpinang Iwan Setiawan, Kepala Rutan Muntok Abdul Rasyid Meliala, Plt. Kepala LPKA Pangkalpinang Andi Yudho, Kepala Rupbasan Pangkalpinang Andri Ferly, para Pejabat Struktural Kanwil dan UPT, serta Anggota Dharma Wanita Persatuan Kemenkumham Babel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: