Kakanwil Kemenag Ajak 603 Peserta KSM 2023 Babel Toreh Prestasi Sampai Nasional

Kakanwil Kemenag Ajak 603 Peserta KSM 2023 Babel Toreh Prestasi Sampai Nasional

Kompetisi Sains Madrasah Babel-Ist -

Sedangkan untuk tingkat MA diikuti sebanyak 160 siswa yang akan saling berkompetisi melalui 6 cabang lomba yakni, matematika terintegrasi, biologi terintegrasi, fisika terintgerasi, ekonomi terintgerasi, kimia terintegrasi, geografi terintegrasi.

“Masing-masing jenjang pendidikan akan mengikuti ajang ini sesuai dengan waktu yang telah ditentukan yakni  untuk jenjang MA akan mengikuti kompetisi ini pada 5 Agustus 2023 sebanyak 3 sesi dan untuk jenjang MI dan MTs akan menjalani kompetisi ini pada 6 Agustus 2023 sebanyak 3 sesi,” jelas Tuafik.

BACA JUGA:Kemenag Buka Beasiswa Kuliah di Luar Negeri 2023. Minat, Daftar Juni ini, Baca Syaratnya..

Para peserta akan menjalani kompetisi dengan system seleksi berbasis Computer Based Test (CBT)  yang disiapkan di MAN 1 Pangkalpinang sebanyak 50 komputer serta kamera depan belakang. Demikian juga untuk di MAN 1 Belitung juga disiapkan sebanyak 60 komputer serta kamera depan belakang.

Penilaian kegiatan KSM Provinsi Bangka Belitung tahun 2023 ini akan dinilai langsung dari tim KSM tingkat nasional. Para peserta yang lolos  1,2 dan 3 berhak mendapatkan hadiah atau bonus.Yakni juara 1 sebesar Rp.750.000, juara II Rp.500.000 dan juara III Rp.300.000. 

BACA JUGA:Kemenag Hadirkan Media Center Haji, Keluarga dan Kerabat Bisa Tahu Semuanya

Untuk juara pertama dari masing-masing cabang lomba juga akan berhak mewakili Provinsi Bangka Belitung di ajang KSM tingkat nasional yang akan diselenggarakan di Kendari  Provinsi Sulawesi Tenggara 2 – 7 September 2023.

“Saya yakin para guru dan juga peserta didiknya yang mengikuti KSM tingkat provinsi Babel tahun 2023 telah mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin dan maksimal sejak jauh-jauh hari. Untuk itu kami optimis 3 target mendali emas, karena kita di KSM 2022 juga berhasil meraih emas dari cabang lomba geografi terintegrasi yang berhasil ditoreh oleh MAN IC Pangkalpinang,” jelas Taufik yang juga merupakan Jabatan Fungsional Tertentu (JFT) pada Sub Koordinator Kurikulum dan Kesiswaan Bidang Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bangka Belitung ini.(*)

BACA JUGA:Gelar Halal Bihalal, Perkuat 5 Nilai Budaya Kerja Kemenag Babel

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: